Tuesday, May 8, 2007

Hit Hot - Bersama Kita



Judul Album : Bersama Kita
Penyanyi : Hit Hot
Tahun Produksi : 1992
Produser : Boedi Soesatio
Produksi : Proyek Q & proGram


Kelompok vokal HIT HOT terdiri dari CHOKY, BIMA, ENGKIT dan PEDRO. Lahir dari komunitas Potlot tempat mangkal group SLANK tidak menjadikan musik mereka juga seperti Slank, padahal mereka dibantu oleh personel Slank (waktu itu) yaitu INDRA dan PAY. Mereka menawarkan musik Pop, bahkan merilis ulang lagu BERPISAH DI ST. CAROLUS, mungkin terinspirasi Yuni Shara yang waktu itu sukses merilis ulang lagu lagu lama. Single andalan album ini adalah sebuah lagu manis yang ditulis oleh OPPIE ANDARESTA (waktu itu masih bernama OVIE ARIESTA), agak mengejutkan karena publik saat itu belum tahu kalau Oppie juga pandai menciptakan lagu. Sayang album ini tidak begitu jalan di pasaran, itu juga mungkin yang membuat kelompok ini akhirnya bubar.

Track List:

1. BERSAMA KITA
Ovie Ariesta (Oppie Andaresta)
2. ST. CAROLUS
Wedhasmara
3. KATAKAN CINTA
Indra Q.
4. TRAGEDI
Maryono & Kits
5. TAKKAN ADA
Pay & Kits
6. PURA PURA
Harry Yosep
7. ACUH TAK ACUH
Boy
8. TIGA BURUNG
Ari Malibu & Kits
9. SUKA SUKA
Pay & Kits








BERSAMA KITA

Kini kusadari semua
Apa arti dirimu bagiku
Ingin rasanya selalu di sampingmu
Lewati waktu bersamamu

Hari-hari terasa hampa
Tanpa kehadiran dirimu
Ingin rasanya selalu di sampingmu
Lewati waktu bersamamu

Bersama kita tertawa ceria
Bersama kita berbagi cerita
Berdua kita nikmati asmara
Berdua kita rasakan indahnya cinta

No comments: