Saturday, May 12, 2007

AB Three - Nyanyian Cintamu


Judul Album : Nyanyian Cintamu
Artis : AB Three
Tahun Produksi : 1999

Music Director : Younky Soewarno
Produser : Younky Soewarno
Produksi : Younky Music

Distributor : Blackboard

AB THREE termasuk trio terbaik Indonesia. Sukses di banyak festival luar negeri, album-album yang mereka rilis juga termasuk lumayan penjualannya. Album NYANYIAN CINTAMU ini adalah album ketiga dan terakhir dengan personil NOLA, WIDI dan LUSY. Selepas album ini LUSY keluar dan posisinya digantikan CYNTHIA. Seperti album-album sebelumnya, album ini juga masih sangat ‘Younky Soewarno’, semua lagu ciptaan Younky Soewarno kecuali satu lagu yang diciptakan Lusy & Widi bersama Vicky Sianipar dan Johandi Yahya. Single NYANYIAN CINTAMU langsung bisa diterima, salah satunya mungkin karena videoklip buatan RIZAL MANTOVANI yang memorable (ingat adegan jari telunjuk Lusy mengeluarkan butiran cahaya diiringi dentingan piano!). di album ini mereka juga merilis lagu lama Atiek CB berjudul OPTIMIS dan Ramona Purba NALURIKU yang di-medley bersama lagu daerah SAJOJO.

Track List:

1. NYANYIAN CINTAMU
Younky Soewarno & Maryati
2. AYAYA
Younky Soewarno & Maryati
3. SONG OF THE EARTH
Younky Soewarno & Tengku Malinda
4. DUNIA BEGITU INDAH
Younky Soewarno & Maryati
5. HARI HARI BERSAMAMU
Younky Soewarno & Maryati
6. SEHARUSNYA
Younky Soewarno & Maryati
7. OPTIMIS
Younky Sowarno & Deddy Dhukun
8. KAKAK
Lusy, Vicky, Widi, Johandi
9. RHYTHM OF LOVE
Younky Soewarno & Tengku Malinda
10. SAJOJO + NALURIKU
David R + Younky Soewarno & Tommy Marie









NYANYIAN CINTAMU

Ku selalu ada dihatimu
Tulus cintaku tlah menyatu
Haruskah semua kuingkari, indahnya kasih ini
Tak bolehkah aku jalani
Putih cintaku bersamamu
Mengapa tiada yang mengerti
Hingga selalu kuingin

*
Kau bawa (bawalah) diriku terbang bersamamu
Melayang jauh…
Kau nyanyikan lagu tentang bintang-bintang
Menemaniku…

Bila esok tiba masihkah kan ada ?

Bila dapat aku lakukan
Hentikan waktu yang berlalu
Agar kau tetap disisiku selalu dan selamanya

Back to *

Bila esok tiba masihkah kan ada
Nyanyian cintamu…

No comments: