Saturday, September 29, 2007

Diky Candra - Boleh Nggak


Judul Album : Boleh Nggak
Penyanyi : Diky Candra
Tahun Produksi : 1995
Produser : Rummy Azis
Produksi : Musica Studio's

Mantan Coverboy Majalah MODE, DIKY CANDRANEGARA aka DIKY CANDRA memang lebih dikenal sebagai pemain sinetron, tapi sebetulnya dia sempat mencoba peruntungan di dunia musik lewat album berjudul BOLEH NGGAK ini. Suaranya memang biasa-biasa saja, itu mungkin alasan kenapa album ini tidak bisa bicara di pasar. Tapi upaya Diky bolehlah dihargai, dia terlibat juga sebagai pencipta lagu. Bahkan ada satu lagu khusus berjudul SEPTEMBER 1494 yang diciptakan khusus untuk sang ayah yang baru saja berpulang ke rahmatullah. So, inilah satu-satunya album yang dihasilkan Diky sampai saat ini.


Track List

1. BOLEH NGGAK
Diky Candra & Rummy Azis
2. DEWIKU
Rummy Azis & Diky Candra
3. CUEK
Diky Candra
4. SEPTEMBER 1494
Diky Candra & Family
5. YAKIN
Ithinx
6. SI CEMPLON GADISKU
Tedjo Melawai & Lisa Maryati
7. PERCAYALAH
Yuke NS
8. ADA RASA
Tom Slepe
9. YANTI
Lody Hidonaung
10. RACUN
Ithinx


BOLEH NGGAK

Dulu Mama Papa besarkanmu
Dengan cinta
Dulu Mama kamupun lahirkanmu
Dengan cinta

Sekarang aku mengajak dirimu
Lebih mengenal arti cinta
Boleh nggak boleh nggak
Boleh nggak boleh nggak
Boleh nggak boleh nggak

Dulu aku juga sepertimu
Nggak boleh bercinta
Dulu aku coba memberontak
Ingin tahu cinta

Sekarang aku berani mengajakmu
Lebih mengenal arti cinta
Boleh nggak boleh nggak
Boleh nggak boleh nggak
Boleh nggak boleh nggak

Kalau perlu kasih kau ajak aku
Bilang Mama Papa kau cinta aku
Kalau perlu kasih bawa diriku
Bilang Mama Papa kita saling cinta

Sekarang kamu bilang Mama Papamu
Katakan kamu ingin jadi pacarku
Sekarang kamu bilang Mama Papamu
Katakan kamu ingin jadi kasihku

Boleh nggak boleh nggak
Boleh nggak boleh nggak
Boleh nggak boleh nggak

Rita Rachman - Fragmen


Judul Album : Fragmen
Penyanyi : Rita Rachman
Tahun Produksi : 1984
Produksi : Tioss Records & Lolypop Records

Sebagai entertainer, RITA RACHMAN memang kalah mengkilap dibandingkan sang adik JENNY RACHMAN. Tapi meskipun begitu, Rita masih punya satu poin lebih dibandingkan Jenny yaitu bisa menyanyi, meskipun di dunia nyanyipun nama Rita tergolong biasa-biasa saja. Album FRAGMEN ini mencoba 'menjual' nama RANO KARNO yang saat itu memang sedang di puncak sebagai bintang film. Hanya saja, disini Rano berperan sebagai komposer. Hasilnya sebuah lagu yang lumayan saja, agak susah memang untuk bisa menjadi hits. Overall, meskipun didukung oleh sederet musisi kondang semacam BARTJE VAN HOUTEN atau CHRIST KAYHATU, album ini tidak berhasil di pasaran.


Track List :

1. FRAGMEN
Rano Karno
2. NANTIKAN DAKU SAYANG
Robby Lea
3. SESUCI CINTA SETULUS JIWA
Erns F. Mangalo
4. YANG MEMBEKAS DI HATI
Blendi Paays
5. AKU BAHAGIA
Broery Tetelepta
6. KATAKANLAH
Bartje Van Houten
7. BUNGA CINTA TIADA BERSEMI
Christ Kayhatu
8. BIARLAH RINTIK RINTIK HUJAN BERNYANYI
Eric Van Houten
9. CINTA YANG TERCIPTA
Putra AG
10. KISAH KASIHKU
Bartje Van Houten
11. SESAAT
Ludwig Van Houten
12. CINTAKU BUKAN HANYA SEKARANG
Benny Van Houten








FRAGMEN

Haru membalut semak jiwa
Tatkala kerlingmu berlagu
Resah saat jemari tanganmu
Kugenggam erat

Malu, tinggi mencekam
Diri bersimpuh pasrah
Ragu datang menjelma
Halau gelora asmara

Pilu saat ku menunduk bisu
Sirnalah cinta dan harapku
Luka menebar di sanubari
Namun di ucap kudustai

Bembi - Kejutan


Judul Album : Kejutan
Penyanyi : Bembi
Tahun Produksi : 2001
Produser : Clipie Mn & Bembi
Produksi : Pops 
Distributor : Aquarius Musikindo

Era Band memang sudah dimulai sejak tahun 90an. Memasuki dekade 2000an era band makin menggila. Banyak grup band bermunculan. Beberapa sanggup bertahan dan bahkan mendapat julukan 'million copies band', tapi banyak yang lainnya yang terpuruk dan tidak jelas kabarnya setelah merilis satu album. BEMBI adalah contoh yang kedua. Merilis album pertama berjudul KEJUTAN tapi hasilnya benar-benar tanpa kejutan. Mereka adalah DEDI, YUDHIE, ALLO, DIDIET, RULLY dan HELMI. Mengusung 10 lagu yang sebenarnya layak dengar tapi tidak sanggup berkompetisi di pasar. Entah, bagaimana nasib mereka sekarang.


Track List
(semua lagu ciptaan Dedi kecuali track 6 bersama Yudhi)

1. BAWA AKU PERGI
2. SI PUSSI
3. HUJAN
4. PERPISAHAN
5. PULANG
6. AYU
7. GATOT KACA
8. KEJUTAN
9. LAYANG
10. SYURGA


KEJUTAN

Suatu hari ku kan datang
Memberimu kejutan
Dan segala anganmu
Suatu hari kau kan jelang
Segala yang kau inginkan
Dan segala mimpimu

Akan kuberikan kejutan
Yang tak pernah kau rasakan
Di hidupmu...
Semoga itu kan membuat
Dirimu merasa senang
Dan menanti ku kembali

Seperti mimpi la la la la
Seperti khayalan la la la la
Seperti impian la la la la
Seperti yang kau inginkan

Thursday, September 27, 2007

10 Pop Song Festival Nasional XI/83



Judul Album : 10 Pop Song Festival Nasional XI/83
Penyanyi : Various Artists
Tahun Produksi : 1983
Produser : Panitia FLPI
Produksi : Jam & Pratama Records
Distributor : Musica Studio's


Ajang Festival Lagu Populer Indonesia (FLPI) memasuki tahun ke 11 di tahun 1983, dan nama-nama pencipta yang masuk nominasi ternyata masih berkisar dar i itu ke itu lagi, begitu juga dengan penyanyi yang membawakannya. Yang menjadi penyegaran di penyelenggaraan kali ini adalah munculnya beberapa nama-nama muda yang duduk di deretan juri, sehingga memengaruhi hasil secara keseluruhan.Tidak heran, sebuah kejutan terjadi disini. Kalau biasanya lagu yang menjadi pemenang adalah lagu yang sangat menuntut kemampuan penyanyinya, tapi yang muncul sebagai pemenang kali ini adalah sebuah lagu pop yang riang dan mempunyai luas nada yang tidak terlalu lebar. Lagu itu berjudul SALAMKU UNTUKNYA, sebuah lagu yang diciptakan oleh ADJIE SOETAMA bersama IRIANTI ERNING PRAJA. Kemenangan lagu ini boleh jadi karena pengaruh VINA PANDUWINATA yang menyanyikan lagu ini dengan sempurna, sehingga sekaligus mengganjarnya sebagai penyanyi berpenampilan terbaik. Hanya saja, untuk urusan festival di ajang internasional di Tokyo, yang terpilih menjadi wakil Indonesia adalah lagu ciptaan ELFA SECIORIA & FERINA berjudul RANDU, yang dibawakan dengan apik oleh ANDI MERIEM MATTALATTA. Secara notasi, lagu Randu memang lebih ‘festival’ dibandingkan Salamku Untuknya. Ketika dirilis di pasaran,  lagu SALAMKU UNTUKNYA menggebrak dan menjadi hits besar. Ajang tahun ini juga tercatat sebagai ajang yang ‘menemukan’ seorang  JANUARY CHRISTY sebagai penyanyi rekaman di Indonesia. Lewat lagu PUTARAN RESAH, namanya mulai dikenal dan kemudian sukses setelah merilis album solo.


Track List :

1. SALAMKU UNTUKNYA
Irianti Erningpradja & Adjie Soetama
Vina Panduwinata
2. HARI BAHAGIA
Minggus Tahitoe
Grace Simon & Lex's Trio
3. RAHASIA SEMESTA
Guruh Soekarno Putra
Achmad Albar
4. DAPATKAH DESAKU BERSEMI LAGI
Tuty Ahem & Wiwiek
Tuty Ahem
5. ANANDA
Januar Ishak & Anita Rachman
Marini Sardi
6. RINDU JUWITA
Steve & John Bagenda
Trio The Brain
7. PUTARAN RESAH
Sulistyo, Soebiyakto, Hentriesa, Ferina
January Christy
8. BEJANA
Hariyanto S & Dani Mamesah
Hutauruk Sisters
9. YOU ARE THE ONE
Piet Soebiyakto
Harvey Malaiholo
10. RANDU
Elfa Secioria & Ferina
Andi Meriem Mattalatta








SALAMKU UNTUKNYA

Ucap salamku untukmu selalu
Dalam nada lagu dan senandung
Rindukan wajahmu, suaramu, gayamu

Saat ku duduk merenung aha..
Kuteringat jumpa pertamaku
Tergoda hatiku
Ulasan senyummu yang memikat
Dan kudambakan di kalbu

Tersirat di dalam tatapanmu
Dirimupun terpikat padaku

Gelora hati ini kian meraja
Tuk berjumpa denganmu
Daku bertanya-tanya
Mungkinkah itu akan terjadi
Dalam cerita hidup kita berdua
Kuyakin kelak kita berjumpa

O... angin lalu
bawa pesanku untuknya
Sampaikan saja salamku untuknya


New Jakarta Power Band - Kamu Yang No.1


Judul Album : Kamu Yang No.1
Penyanyi : New Jakarta Power Band
Tahun Produksi : 1986
Produser : DMP
Produksi : Jackson Records

NEW JAKARTA POWER BAND adalah pembaruan dari JAKARTA POWER BAND, kelompok asal Surabaya yang dimotori oleh MUS MUJIONO. Mereka pertama kali muncul tahun 1983, dengan menawarkan warna pop rock yang kental dengan nuansa brass section, mengingatkan kita pada CHICAGO atau BLOOD SWEAT & TEARS. Selain MUS MUJIONO, ada WAHID ADJIE, AMIR KATAMSI, HERRY, OMDY, GATOT dan HERRY UBAN. Keunikan grup ini adalah vokalisnya rame-rame, alias hampir semua personel kebagian menyanyi solo. Album KAMU YANG NO.1 ini sukses meluncurkan hits DIA LAGI DIA LAGI. Sekarang grup ini memang tidak lagi eksis, akan tetapi personel-personelnya masih tetap bermusik, meskipun lebih banyak ada di belakang layar.


Track List :

1. DIA LAGI, DIA LAGI
Mus Mujiono
Mus Mujiono
2. KAMU YANG NO.1
Omdy
Mus Mujiono
3. HATIKU SEBENING KACA
Wachid Ajie
Wachid Ajie
4. DUNIA SEMAKIN TUA
Mus Mujiono
Mus Mujiono
5. BELENGGU CINTA
Wawan & Argi
Herry
6. RINDUKU
Sisco Batara & Wachid Ajie
Wachid Ajie
7. ERIKA
Herry & Wachid Ajie
Wachid Ajie
8. PRASANGKA
Cecep AS
Gatot S
9. GAIRAH
Omdy
Gatot S & Wachid Ajie
10. GARA GARA DIA
Wachid Ajie
Mus Mujiono






DIA LAGI, DIA LAGI

Dia lagi, dia lagi
Sering kujumpa dia
Dengan gaya yang manja
Dalam pesta pesta

Dia lagi, dia lagi
Yang selalu menarik
Wajahnya memang cantik
Tiada duanya

Malu malu
Dia tersenyum manis padaku
Hatiku berdebar, terpana
Dan selalu salah tingkah

Ku tak tahu
Diriku selalu gelisah
Mungkinkah senyummu
Yang membuatku jatuh cinta

Dian Pramana Poetra - Gadis di Cafetaria


Judul Album : Gadis di Cafetaria
Penyanyi : Dian Pramana Poetra
Tahun Produksi : 1988
Produksi : Musicbox Indonesia

Selain berkibar dalam duo 2D dan trio K3S, DIAN PRAMANA POETRA termasuk penyanyi solo papan atas di tahun 80an. Warna vokalnya yang khas dengan sentuhan pop jazz membuatnya menjadi pujaan banyak orang dimasanya. Tetapi, album GADIS DI CAFETARIA ini termasuk album yang kurang berhasil dibandingkan album album sebelumnya. Didukung oleh sederet nama besar seperti CHANDRA DARUSMAN, INDRA LESMANA dan ERWIN GUTAWA, album ini tetap tidak mampu bicara banyak. Boleh jadi pada saat album ini dirilis, musik Indonesia sedang diharu biru oleh 'virus' lagu-lagu cengeng ala Obbie Messakh and his gank. Atau mungkin juga karena lagu GADIS DI CAFETARIA ini terlalu berat untuk kuping pendengar musik masa itu. Whatever, yang jelas album ini juga didukung oleh UTHA LIKUMAHUWA dan HENRY RESTOE POETRA sebagai vokalis tamu.


Track List :

1. GADIS DI CAFETARIA
Dian Pramana Poetra
2. MABUK
Dian Pramana Poetra
3. RAHASIA DIBALIK CERITA
Dian PP & Deddy Dhukun
4. LA..LA..LA.. (YANG KITA TUNGGU TUNGGU)
Dian PP & Deddy Dhukun
feat. Utha Likumahuwa
5. SALAM
Erwin Gutawa & Dian PP
6. DINDA
Dian PP & Ivan BP
7. MARI KITA MULAI
Dian PP & Deddy Dhukun
8. BILA SAJA
Dian PP & Henry BP
9. BE ON TIME
Chandra Darusman
10. 1..2..3..6..!
Dian PP & Ivan BP
feat. Henry Restoe Poetra


GADIS DI CAFETARIA

Ku tak sengaja kesana
Bukan karena siapa
Kaki kulangkahkan serta
Hati hampa, tanpa siapa
Tanpa cinta..

Disana kulihat dia
Duduk dan memandangku
Kucoba coba menyapa
Gadis lucu, gadis lugu baju biru

Kusapa dia tersipu
Dan tertunduk malu
Atau pura-pura begitu
Khayalku terbawa melayang
Apa mungkin dia menjadi teman baruku

Lembut kusapa dia tersipu
Dan tertunduk malu
Atau pura-pura begitu
Khayalku terbawa melayang
Jumpa dengan seorang gadis
Di cafetaria

Ku ragu-ragu bertanya
Oh.. dia tunggu siapa
Kenapa sendiri saja
Untuk apa duduk di cafetaria

Wednesday, September 26, 2007

Milikku - Didi Rachman



Judul Album : Milikku
Penyanyi : Didi Rachman
Tahun Produksi : 2000
Produser : Didi Rachman
Produksi : Avante

DIDI RACHMAN memang bukan nama baru di dunia entertain. Sejak awal 90an dia sudah menjadi model, kemudian membentuk kelompok CATWALK bersama teman-teman sesama model, terus merilis beberapa album solo, terus membentuk kelompok AMARTYA 8 bersama GUNAWAN, TIA IVANKA dan ANJASMARA. Tapi namanya tidak juga terangkat seperti rekan-rekannya itu. Beberapa album solonya nyaris tanpa gema, termasuk album MILIKKU yang dirilis tahun 2000 ini. Mengandalkan lagu ciptaan BEBI ROMEO yang saat itu sedang laris, tetap saja album ini jalan di tempat. Di album ini Didi merilis ulang 3 lagu lama yaitu SINARAN dan MANUSIA (Sheila Majid) serta SIA SIA AKU MENUNGGU (Dwiki Dharmawan). 


Track List :

1. SINARAN
Azlan Abu Hassan & Johan Nawawi
2. MILIKKU
Bebi Romeo
3. DEWI CINTAKU
Deni Abot
4. MENANTI (SIA SIA AKU MENUNGGU)
Dwiki Dharmawan
5. DIANTARA KITA
Tori Sudarsono
6. TAK ADA YANG LAIN
Ricky Poetiray & Didi Rachman
7. MANUSIA
P. Ramlee & S. Sudarmaji
8. TERLALU DINI
Irman SA & Boyke


MILIKKU

Saat cinta..
Menyebut namamu
Menjadi kekasih untukku
Selamanya menjadi milikku

Hanya cinta
Yang sanggup mengerti
Hati yang setia menunggu
Indahnya asmara
Telah tiba berlabuh

Selalu bersama
Berbagi bahagia
Di satu cinta yang sejati
Satu kekasih
Sepanjang hidupku
Kini telah menjadi milikku
Cinta...

Joan Tanamal - Marah2 & Do Re Mi



Judul Album : Marah2 & Do Re Mi
Penyanyi : Joan Tanamal
Tahun Produksi : 1977
Produser : Enteng Tanamal
Produksi : Yukawi Records

Sukses album SI KODOK membawa nama JOAN TANAMAL sejajar dengan penyanyi-penyanyi cilik di masa itu seperti CHICHA KOESWOYO, ADI BING SLAMET, SARI YOK KOESWOYO dll. Di album keduanya ini Joan masih tampil menggemaskan dengan lagu-lagu yang simple khas lagu anak-anak tahun 70an. MARAH MARAH menjadi single andalan bersama lagu DO RE MI dan sukses di pasaran. Lagu hits lain dari album ini adalah AYO KEMARI dan KUMBANG DAN KUPU KUPU. Di album ini ada juga lagu yang menggambarkan penyanyi-penyanyi cilik di masa itu berjudul MARI BERKAWAN DAN BERNYANYI, liriknya mengajak Chicha, Adi, Sari dan Santi (Sardi) untuk bernyanyi bersama. Side B album ini berisi penyanyi anak-anak SOFFIE SUMANTRI.


Track List :
(track 1-9 : Joan Tanamal, track 10-19 : Soffie Sumantri)

1. MARAH MARAH
Enteng Tanamal
2. DO RE MI
Enteng Tanamal
3. OMA OPA
Tanti Josepha
4. AYO KEMARI
Minggus Tahitoe
5. BURUNG BURUNG
Tanti Josepha
6. MARI BERKAWAN DAN BERNYANYI
Teguh Esha & Tanti Josepha
7. BERTAMASYA
Minggus Tahitoe
8. KUMBANG DAN KUPU KUPU
Minggus Tahitoe & Enteng Tanamal
9. MAMA PAPA BERCERITA
Enteng Tanamal & Tanti Josepha
10. ULANG TAHUN
11. BANGUN PAGI
12. SI BEO
13. DENGARLAH
14. BELAJAR & BERKAWAN
15. SEMANGAT BAJA
16. AYANG AYANG GUNG
17. SENANDUNG IBU
18. MAIN BENTENG
19. SEBUTIR JAGUNG



MARAH MARAH

Papa marah mama marah
Yoan jadi sedih
Papa marah mama nangis
Yoan ikut nangis
Papa marah Mama marah
Dua dua marah
Marah lagi marah lagi
Marah sampai tua

Yoanna,
Mama Papa bukannya marah marah
Janganlah kau bersedih
Tak ada yang marah

Papa senyum Mama senyum
Yoan ikut senyum
Papa senang Mama senang
Yoan juga senang
Papa sayang Mama sayang
Dua dua sayang
Sayang Yoan sayang Yoan
Sayang sampai tua

Monday, September 24, 2007

Sania - Santai


Judul Album : Santai
Penyanyi : Sania
Tahun Produksi : 1998
Music Director : Yudis Dwikorana
Produser : Yudis Dwikorana
Produksi : Guest Music

Mungkin banyak yang mengira ini adalah album pertama dari SANIA, padahal sebenarnya ini adalah album kesekian, karena di awal 90an Sania sempat merilis album bersama JK RECORDS dengan nama TUTI GARETHA dan juga sempat membentuk trio TUTTY FRUTTY. Setelah rehat lumayan lama karena kuliah di London dan nyaris merilis album disana, akhirnya Sania kembali ke Indonesia dan bertemu dengan komunitas GUEST MUSIC (mantan Guest Band). Bersama Guest Music, Sania berganti aliran musik menjadi hip hop R&B. Dan memang, suara Sania lebih cocok menyanyikan lagu-lagu dengan irama ini. Sania juga tidak hanya berganti aliran, tapi berganti penampilan. Rambut panjangnya dikepang kecil kecil ala penyanyi kulit hitam, dan itu membuatnya gampang dikenali. Tidak heran, lagu SANTAI yang menjadi single pertama album ini jadi dikenal dan disukai. Hits lain dari album ini adalah SEMUA ORANG KAN BERUBAH.

Track List :

1. MENANTI
Tori, Yunus, Adoy
2. SANTAI
Yudhis, Erik, Adoy
3. SATU DALAM CINTAKU
Yunus
4. KHAYAL
Yudhis Dwikorana
5. AIN'T GONNA WASTE MY TIME
Yudhis & Ndru
6. MASIH ADA WAKTU
Nti & Yunus
7. JANGAN MALU MALU
Tori Sudarsono
8. THIS ROSE IS FOR YOU
Andy Atis
9. SESAL
Yudhis, Erik, Ramon, Ferry
10. STAY
Yudhis & Kiki
11. GR
Nti, Erik, ferry
12. SEMUA ORANG KAN BERUBAH
Yudhis Dwikorana


SANTAI

Bila kau sungguh ingin
Aku jadi milikmu
Perlu waktu yakinkan aku
Bukan kubuat susah
Tapi hidup memang sudah susah
Aku hanya ingin lihat seberapa ah ah
Besar keinginanmu

Santai, santai saja
Masih banyak waktu tersisa
Santai, santai saja
Jangan dulu pakai hati rasa

Mudah untuk bicara cinta bla bla bla
Tunggu saja nanti apa jadinya
Bila maumu hanya cari teman senang-senang
Aku juga bisa have fun
Berlalu tiada kesan

Tiada kuingkari detak rasa hatiku
Ku tergoda tatap dan senyumanmu
Maukah kau mengerti
Yakinkan diri ini
Dapatkah tercipta kasih suci

Saturday, September 22, 2007

Christine Natalina Panjaitan - Kau Dia dan Aku


Judul Album : Kau Dia dan Aku
Penyanyi : Christine Natalina Panjaitan
Tahun Produksi : 1984
Produser : Rinto Harahap
Produksi : Lolypop Records
Distributor : RCA Indonesia

Ini adalah album ketujuh CHRISTINE PANJAITAN, tentu masih membawakan lagu karya RINTO HARAHAP yang mendayu-dayu itu, meskipun kalau dibaca lirik lagu KAU DIA DAN AKU ini sebenarnya samasekali tidak cengeng. Album ini memang tidak seberhasil TANGAN TAK SAMPAI atau SUDAH KUBILANG, tapi lumayan menjadi hits di masa itu.


Track List

1. KAU DIA DAN AKU
Rinto Harahap
2. REMAJA
Tonny F
3. BAGAI PELANGI SENJA
Asep Sukma
4. SAMBUT MESRA
Eric Van Houten
5. MASIH ADA HARI ESOK
Tonny F
6. UNTUK SELAMANYA
Anto
7. BUNGA CINTA
Yan D. Putra
8. SAMPAI MENUTUP MATA
Tonny F
9. BERSEMI
Monthy S
10. RINDU DISAAT SEPI
Leo Manuputty


KAU DIA DAN AKU

Kau, jangan bermimpi
Gunung-gunung hijau bukan milikmu
Dan kau jangan termenung
Pasti akan sampai bila kau daki

Sungai masih mengalir
Daun akan berganti
Mengapa kau terhenti kini ?

Kau bukalah jendela
Hiruplah semerbak wangi dunia
Dan kau tidak sendiri
Masih ada Tuhan menyertaimu

Bernyanyilah engkau dalam dukamu ini
Menataplah engkau ke depan sana
Langkahkanlah pasti gerak hidupmu kini
Hari-hari indah menantikanmu

Kau lihatlah kesini
Masih ada cinta untuk dirimu
Dan kau, dia dan aku
Kita akan sampai ke seberang sana


ME - Terbuka


Judul Album : Terbuka
Penyanyi : ME
Tahun Produksi : 1998
Music Director : Iwang Noorsaid
Produser : Ietje Komar
Produksi : Ariola 
Distributor : BMG Music Indonesia

Ini adalah album yang kemudian menebarkan 'virus' R&B di Indonesia akhir 90-an. Gara-gara sukses album ini, banyak album R&B bermunculan bahkan oleh penyanyi yang sebelumnya tidak pernah menyentuh musik R&B. Album TERBUKA milik ME ini memang langsung menggebrak dengan single INIKAH CINTA yang fenomenal dan bahkan kemudian beberapa kali dirilis ulang oleh penyanyi lain seperti SHEILA MAJID. Masih dengan formasi DENNY, DIDAN, IRVAN, FERRY dan WIDI, ME langsung menjadi most wanted group waktu itu. Sukses ini tidak lepas dari pilihan lagu yang ear catching, aransemen musik dari IWANG NOORSAID sebagai arranger yang sukses menghadirkan R&B tapi tetep ngepop, dan juga penampilan ME yang memang oke. Hits lain dari album ini adalah TERBUKA dan RUBAHLAH. ME juga menggandeng AGNES MONICA yang masih berstatus sebagai penyanyi cilik untuk bernyanyi bersama di lagu SADARKAH. Sayangnya, ini adalah album terakhir ME karena setelah ini mereka terpecah dua. Denny dan Didan membentuk duo DENNY DIDAN, sementara Ferry, Irvan dan Widi membentuk 9 SEASONS bersama RICKY SATWIKA. Hasilnya, kedua group pecahan ME itu tetap tidak bisa sesolid ME.


Track List:

1. INIKAH CINTA
Denny Saba
2. RUBAHLAH
Irvan & Didan
3. KASIH DENGARLAH
Denny Saba
4. TERNYATA
Widi
5. HANYA CINTAMU
Ferry & Irvan
6. TERBUKA
Denny Saba & Widi
7. BUKALAH DUNIAMU
Ferry
8. SIRNA
Widi & Irvan
9. LIRIH CINTA
Didan
10. SADARKAH
Irvan & Widi
feat. Agnes Monica








INIKAH CINTA

Saat kujumpa dirinya
Di suatu suasana
Terasa getaran dalam dada
Kucoba mendekatinya
Kutatap dirinya
Oh dia sungguh mempesona

Ingin daku menyapanya
Menyapa dirinya
Bercanda tawa dengan dirinya
Namun apa yang kurasa
Aku tak kuasa
Aku tak tahu harus berkata apa

Inikah namanya cinta
Inikah cinta
Cinta pada jumpa pertama
Inikah rasanya cinta
Inikah cinta
Terasa bahagia saat jumpa
Dengan dirinya

Kujumpa dia berikutnya
Suasana berbeda
Getaran itu masih ada
Aku dekati dirinya
Kutatap wajahnya
Oh dia tetap mempesona

Rindu terasa
Dikala diri ini ingin jumpa
Ingin selalu bersama
Bersama dalam segala suasana

TRAPs - Kepastian



Judul Album : Kepastian
Penyanyi : TRAPs
Tahun Produksi : 2000
Produser : Rery Irarto
Produksi : Aquarius Musikindo

TRAPs adalah BEMBY, METTY dan RUDY, yang merupakan 'jelmaan' dari kelompok asal Surabaya TRAPESIUM. Trapesium (formasi awal) sempat mendukung album LCLR tahun 1990/1991 membawakan lagu REUNI. Sepuluh tahun kemudian mereka baru merilis album pertama (dan satu-satunya) dengan perubahan personel dan perubahan nama. Sebelum merilis album full, single SALING MEMILIKI lebih dulu masuk dalam kompilasi NAH yang berisi lagu-lagu baru dari penyanyi/grup baru terbitan Aquarius. Dirasa mereka punya kans untuk maju, akhirnya mereka diberi kesempatan merilis album ini. Didukung oleh arranger dan komponis papan atas seperti ERWIN GUTAWA, ANDI RIANTO, ANTO HOED dll. album ini sebenarnya menjanjikan. Sebagai kelompok vokal mereka juga lumayan kompak. Hanya sayang, kurangnya promo membuat album ini bubar jalan. Nomor-nomor kuat seperti KURINDU KAMU, KEPASTIAN, USAI KENCAN atau recycle hits lagu REUNI jadi lewat begitu saja. Yang lumayan dikenal ya hanya SALING MEMILIKI yang memang sudah di push promonya ketika album kompilasi NAH dirilis. Sayang memang.


Track List :

1. REUNI
Rery Irarto
2. TERNYATA
Andi Rianto, Deva, Rery Irarto
3. AKU CINTA
Dendi Lasahido
4. SALING MEMILIKI
Syarief Ishak
5. USAI KENCAN
Rery Irarto
6. KEPASTIAN
Syarief Ishak
7. YANG TERINDAH
Rery Irarto & Agus Sukarjanto
8. KURINDU KAMU
Rery Hariyanto & Agus Sukarjanto



SALING MEMILIKI

*
Ku hanya mampu berpijak
Pada janji kita bersama
Ku tak mungkin menduakan cinta
Kita saling memiliki

Memang kan selalu ada
Diantara kita berdua
Saling memendam rasa curiga
Tanpa ada sebabnya

Kitapun menyadari
Berbagi kasih soal biasa
Tiada yang menghalangi
Bila sewajarnya

Bukan diriku tak percaya
Kutahu pasti tentang dirimu
Dan kita harus membuang jauh
Segala prasangka
Yang tiada berguna

Back to *

Kalau kita memang sehati
Pasti akan terhindari
Kan sesuatu yang merubah segalanya

Friday, September 21, 2007

Henry Restoe Poetra - Restu



Judul Album : Restu
Penyanyi : Henry Restoe Poetra
Tahun Produksi : 1994

Music Director : Billy J. Budiarjo
Produser : Henry Restoe & Billy J. Budiarjo
Produksi : Norhayati Inc & Gin Studio

Ini adalah salah satu album hebat yang pernah dibuat oleh musisi Indonesia. Rasanya bangga juga melihat nama-nama yang terlibat dalam pembuatan album ini. Selain musisi-musisi lokal seperti BILLY J BUDIARJO, DIAN PP, INDRA LESMANA dan DWIKI DHARMAWAN, sederet nama kondang musik dunia ikut mendukung juga seperti DAN HUFF, STEVE PORCARO dan JEFF PORCARO (dari group TOTO !). JAMES INGRAM dan TORI AMOS bahkan 'hanya' menjadi backing vocal !!! Tapi sayang, album yang pasti berbudget mahal ini tidak bisa berbicara di pasar meskipun lagu-lagunya bagus-bagus seperti BILA JUMPA LAGI, SEKALI LAGI KASIH, RESTU dan BACK IN MY ARMS AGAIN. Pasar memang susah ditebak arahnya.


Track List

1. BILA JUMPA LAGI
Billy JB & Dani Mamesah
2. SEKALI LAGI KASIH (SEBELUM KAU PERGI)
Dian PP & Dani Mamesah
3. R.E.S.T.U
Dian Pramana Poetra
4. PASTIKAN LANGKAHMU
Dian Pramana Poetra
feat. Dian Pramana Poetra
5. BACK IN MY ARMS AGAIN
Nigel Martinez
6. INGKAR
Dwiki Dharmawan & Henry Restoe
7. KU PASTI KEMBALI
Indra Lesmana
8. IN TO YOU
George Mc Farlane
9. KATAKANLAH PADAKU
Indra Lesmana
10. KESUNYIAN YANG KELABU
Henry Restoe Poetra
11. SATU SATUNYA
Billy JB & Dani Mamesah



BILA JUMPA LAGI

Kau kucari cari
Dimanakah kini berada
Sudah sekian lama kita berpisah
Bila jumpa lagi
Ingin kudekap erat
Dan takkan kulepas lagi
Sampai selamanya
 
Adakah kekasih
Kau dengar seruan hatiku
Dapatkah kunanti
Bilakah kita kan bersatu lagi
Ingin selalu jumpa
Dan takkan pernah berpisah
Sampai selamanya
 
Kubisikkan janji cinta tulus abadi
Didalam kehidupanku
Hanya kau seorang
 
Kau hanyalah satu dalam sanubariku
Kau tambatan hati ini
Sampai akhir nanti
 


Utha Likumahuwa - Aku Tetap Cinta



Judul Album : Aku Tetap Cinta
Penyanyi : Utha Likumahuwa
Tahun Produksi : 1986

Music Director : Candra Darusman
Produser : Jackson Arief
Produksi : Jackson Records

Kalau mendengar nama DOAPUTRA EBAL JOHAN LIKUMAHUWA mungkin orang bakal mengerutkan dahi. Tapi kalau disebut UTHA LIKUMAHUWA pasti ingatan kita akan langsung tertuju pada nyong Ambon yang bersuara khas ini. Sukses dengan album NADA DAN APRESIASI,  BERSATU DALAM DAMAI dan AKU PASTI DATANG, Utha merilis album keeempat dengan judul AKU TETAP CINTA. Kali ini dia ditangani oleh 4 arranger handal yaitu CHANDRA DARUSMAN, ERWIN GUTAWA, BAGOES AA dan JOCKIE SOERYOPRAYOGO. Didukung dengan pasokan lagu dari pencipta kelas atas seperti ADJIE SOETAMA, CHRISYE, ODDIE AGAM, DIAN PP, DODO ZAKARIA dll, sudah pasti album ini juga jadi album yang hebat. Setidaknya ada tiga lagu yang sampai saat ini masih sering diputar di radio yaitu ADA DI HATI, AKU TETAP CINTA dan KITA. 


Track List

1. ADA DI HATI
Adjie Soetama
2. AKU TETAP CINTA
Chandra Darusman & Adjie Soetama
3. KITA
Dodo Zakaria
4. LUPAKAN SEMUA
Ricky Basuki
5. POTRETKU
Oddie Agam
6. PAGI DIBALIK TIRAI
Dian Pramana Poetra
7. MALAM INI
Chrisye & Bagoes AA
8. KATAKANLAH SEKALI LAGI
Jockie Soeryoprayogo
9. KEMENANGAN DALAM HATI
Gumilang H
10. KENANGANKU
Adjie Soetama & Chrisye



AKU TETAP CINTA

Suatu kisah mesra
Daku dengan dia
Terpaut usia antara kita berdua
Asmara hanya impian

Suka duka kita
Daku takkan lupa
Segala yang ada hanya untuk dirimu
Yang termanis dan tercinta
Entah kelak

Daku tetap menanti
Walau ku harus sendiri dalam sepi
Daku masih mengharap dirimu
Aku tetap cinta

Thursday, September 20, 2007

Andi Meriem Mattalatta - Bahtera Asmara



Judul Album : Bahtera Asmara
Penyanyi : Andi Meriem Mattalatta
Tahun Produksi : 1979

Music Director : Jockie Suryoprayogo & Chrisye
Produksi : Musica Studio's

ANDI MERIEM MATTALATTA tampil beda di album ini. Biasanya dia tampil dengan lagu yang mendayu-dayu, kali ini ditangani JOCKIE SOERYOPRAYOGO dan CHRISYE, dan tentu saja materi yang harus ditaklukkannya jadi berbeda. Hasilnya keren ! Single ciptaan Fariz RM berjudul HASRAT & CITA lumayan nendang dan menjadi salah satu lagu Andi Meriem yang banyak disuka. Hits lainnya adalah BAHTERA ASMARA, juga lagu MEREPIH ALAM yang juga sempat dibawakan Chrisye dari Film BADAI PASTI BERLALU.


Track List

1. HASRAT & CITA
Fariz RM
2. BAHTERA ASMARA
Jockie Soeryoprayogo
feat. Harvey Malaiholo
3. CINTAKU
Jockie Soeryoprayogo
4. BISIKKU
Anton Iss, Oetje FT, Jockie S.
5. KUBERIKAN
Roekanto
6. IMPIAN
Roekanto
7. PILIHAN HATI
B. Hariadi
8. MEREPIH ALAMChrisye & Eros Djarot
9. BULAN TOLONGLAH BETA
Guruh Soekarno Putra
10. INSTRUMENTAL
Jockie Soeryoprayogo
11. DATANGLAH TERANG
Jockie Soeryoprayogo


HASRAT & CITA

Kala sirna cahaya pelita
Di hamparan padang hidup manusia
Kau biarkan tanganmu terbuka
Menjabat penuh ramah
Di dalam damba harap dan cita

Bila kelam berselimut ceria
Di lingkaran temaram hidup yang nyata
Tercipta kubah nestapa
Penuh nista dan dusta
Di bawah kepalsuan yang ada

Kuingin semua kan terhapus
Membaur di alam semesta
Menatap takjub kurnia sinarMu
Meluksikan kata harumnya nirwana

Setulus doa yang kini menjelma
Dan terucap dalam bisu
Selamanya terpaut kalbu
Hasrat dan cita cinta insani

Diana Nasution & Ade Manuhutu - Balada Cendrawasih



Judul Album : Balada Cendrawasih
Penyanyi : Diana Nasution & Ade Manuhutu
Tahun Produksi : 1984
Produser : Bartje Van Houten
Produksi : Purnama Records

Distributor : RCA Indonesia

Awal 80an memang banyak lagu-lagu dengan tema lingkungan bermunculan. Sukses SONG OF KALPATARU di Festival Lagu ASEAN rupanya membuat lagu-lagu dengan tema serupa bermunculan, salahsatunya adalah lagu BALADA CENDRAWASIH Ciptaan DHARMA ORATMANGUN yang dinyanyikan DIANA NASUTION dan ADE MANUHUTU ini. Lagunya seperti juga judulnya tentu saja berkisah tentang kekhawatiran akan punahnya burung Cendrawasih yang cuma ada di Papua itu. Lagu ini juga sempat dirilis oleh GRACE SIMON dan lumayan sering dinyanyikan di TVRI waktu itu.


Track List

1. BALADA CENDRAWASIH
Dharma Oratmangun
2. CINTA ABADI
Herry K
3. SENANDUNG BAHAGIA
Dharma Oratmangun
4. BAHTERA CINTA
Eric Van Houten
5. SELEMBUT ASMARA
Bartje Van Houten
6. HARI BAHAGIA
Ongen Latuihamallo
7. ASMARA CINTA
Harry Kusuma
8. SENJA YANG INDAH
Blandy Paays
9. BAHANA CINTA
Benny Van Houten
10. HELLO
Erns F. Mangalo


BALADA CENDRAWASIH

Surya di ufuk timur mulai merekah
Dan butiran embun sejuk menawan
Oh adakah lagi kicau riang
Dan kepakan sayapmu Cendrawasih
Titisan dewata

Balada kisah dulu tentang dirimu
Dan senandung merdu keindahanmu
Masihkah lagi belantara
Melagukan lagumu
Nyanyi damai Cendrawasihku

Kemanakah Cendrawasih
Sapaku bermuram durja
Adakah kau dengar jeritanku memanggilmu
Rimba Aru kini sepi
Hutan Irian pun sedih
Tanah pertiwi jadi berang
Sebab kau semakin punah
Kembalilah oh kembali

Dewa - 19


Judul Album : 19
Artis : Dewa 
Tahun Produksi : 1992
Produser : Dewa & H Project
Produksi : Team Indonesia

Kemunculan DEWA di dunia musik Indonesia memang termasuk mengejutkan. Album pertama yang berjudul 19 ini langsung menggebrak dengan single yang menjadi all time hits, KANGEN. Lagu KANGEN memang sangat easy listening ditambah lirik yang lugas dan gampang dicerna, meskipun struktur chord lagu ini sangat mirip dengan lagu YOU'RE ALL I NEED punya WHITE LION (coba aja nyanyi lagu Kangen dengan minus one lagu You're all I need atau sebaliknya!). Dewa di album ini masih dengan formasi awal yaitu DHANI MANAF aka AHMAD DHANI, ERWIN PRASETYA, WAWAN ABI, ANDRA RAMADHAN dan ARI LASSO. Judul album 19 konon berasal dari umur mereka yang rata-rata berumur 19 tahun ketika album ini dirilis. Tapi banyak yang salah kaprah ketika melihat cover album ini. Karena angka 19 berada tepat di bawah tulisan DEWA, maka kemudian orang menganggap bahwa nama kelompok ini adalah DEWA 19. Dan kenyataannya mereka memang lebih dikenal dengan nama itu. Banyak pengamat meramalkan kalau mereka bakalan berumur panjang, dan ternyata terbukti. Sampai sekarang nama mereka masih ada di jajaran atas meskipun berkali-kali bongkar pasang personil. Dari album pertama mereka ini, selain KANGEN hits lainnya adalah KITA TIDAK SEDANG BERCINTA LAGI, BAYANG BAYANG, SWEAR dan REIN. Lagu KANGEN kemudian dirilis ulang oleh beberapa penyanyo seperti DENADA di album AWAL BARU, dan CHRISYE bersama SOPHIA LATJUBA di album DEKADE.


Track List:

1. KANGEN (KU KAN DATANG)
Dhani Manaf
2. KITA TIDAK SEDANG BERCINTA LAGI
Dhani Manaf
3. BAYANG BAYANG
Dhani Manaf
4. SELAMAT PAGI
Dhani, Ari, Andra
5. SWEAR
Dhani Manaf & Ari Lasso
6. BAYI 19
Andra Ramadhan
7. REIN
Dhani Manaf
8. DEWA
Dhani, Wawan, Erwin
9. HANYA MIMPI
Andra, Dhani, Ari








KANGEN (KU KAN DATANG)

Kuterima suratmu
Tlah kubaca dan aku mengerti
Betapa merindunya dirimu
Akan hadirnya diriku
Di dalam hari-harimu
Bersama lagi

Kau tanyakan padaku
Kapan aku akan kembali lagi
Katamu kau tak kuasa
Menahan gejolak di dalam dada
Yang membara menahan rasa
Pertemuan kita nanti
Saat kau ada di sisiku

Semua kata rindumu
Semakin membuatku tak berdaya
Menahan rasa ingin jumpa
Percayalah padaku
Ku akan pulang melepas semua
Kerinduan yang terpendam

Kau tuliskan padaku
Kata cinta yang manis dalam suratmu
Kau katakan padaku
Saat ini kuingin hangat pelukmu
Dan belai lembut kasihmu
Takkan kulupa selamanya
Saat bersama dirimu

Wednesday, September 19, 2007

Atiek CB - Meditasi



Judul Album : Meditasi
Penyanyi : Atiek CB
Tahun Produksi : 1997

Music Director : Thomas Ramdhan
Produser : Thomas Ramdhan
Produksi : Warner Music Indonesia

Suara sexy yang dimiliki ATIEK CB memang belum ada duanya. Lagu apapun jadi terdengar seksi kalau dinyanyikannya. Album MEDITASI ini dirilis bertepatan dengan krisis moneter 1997, ditambah dengan situasi yang tidak menentu pada waktu itu sehingga album ini tidak begitu berhasil di pasaran. Apalagi musik yang diusung Atiek ini memang agak beda dibandingkan sebelumnya yang masih terhitung mainstream. Lagu TERAPUNG yang jadi unggulan mungkin memang tidak seperti lagu MAAFKAN atau RISAU atau TERSERAH BOY atau lagu hits Atiek yang lainnya. Terdengar agak berat untuk ukuran kuping kebanyakan, jadi mungkin memang banyak alasan kenapa album ini tidak begitu berkibar.


Track List

1. TERAPUNG
Thomas Ramdhan
2. KAU MASIH DISANA
Thomas Ramdhan3. MEDITASI
Thomas Ramdhan & Tontowy
4. GELI
Anang Hermansyah
5. HATIKU
Thomas Ramdhan
6. DARI HATI
Andy Julias & Ipey
7. LUPAKAN
Erwin Insects & HH
8. BERCERMINLAH
Thomas Ramdhan & Tedjo Melawai
9. YANG HILANG
Indra Lesmana, Oppie, Thomas Ramdhan


TERAPUNG

Matahari tak mungkin hilang
Kau tercekam satu keadaan
Bagai pasir dihempas ombak
Yang selalu datang
Menyakitkan dirimu

Oh.. kini ku sepi
Sepi... hariku sepi

Terapung kuakui tanpamu
Hari ini..
Diriku sepi.. sepi..
Hariku sepi

Jauh sudah kita melangkah
Ukir hari dengan cerita
Semoga saja ada pelangi di matamu
Takkan hilang selamanya

Tuesday, September 18, 2007

Jayanthi Mandasari - Ingkar



Judul Album : Ingkar
Penyanyi : Jayanthi Mandasari
Tahun Produksi : 1984

Music Director : Willy Soemantri
Produksi : Union Artis

Distributor : RCA Indonesia

Boleh jadi ini adalah album yang mengangkat nama JAYANTHI MANDASARI, sekaligus album tersukses sepanjang karirnya. Menyanyikan lagu karya CECEP AS yang saat itu lagi banyak disukai, nyatanya memang sangat cocok dengan karakter vokalnya. Jayanthi juga mengalami transisi di album ini. Setelah sebelumnya bernyanyi di wilayah 'pop cengeng', di album ini dia berusaha menaklukkan lagu-lagu karya pencipta pop kreatif, dibantu juga oleh musisi-musisi beken seperti DODO ZAKARIA, ERWIN GUTAWA dan WILLY SOEMANTRI. 


Track List

1. INGKAR
Cecep AS
2. KEINGINAN
Rudi Gagola
3. UNTUK ESOK
Tommy WS & Willy Soemantri
4. AKU MALU
Eddie Endoh
5. HASRATKU
Dani Mamesah
6. ALAMKU
Tommy WS & Willy Soemantri
7. SELAMAT TINGGAL
Eddie Endoh
8. IMPIAN NURANI
Ricky Basuki
9. TEMAN
Dani Mamesah
10. TERANG SEJATI
Dani Mamesah


INGKAR

Telah tertulis namamu di hatiku
Tanpa terasa kau telah singgah
Di setiap mimpiku
Dalam batas waktu yang tak tentu
Aku yakin kau yang selalu
Menaburkan berjuta kata cinta

Namun kini aku sadari semua
Kau telah berpaling
Kau telah ingkar dari hatimu
Bukti cintamu hanya bujuk rayu
Hingga ku terlena di dalam dustamu

Mana bahagia itu
Mana semua mimpiku
Hanya janji hampa
Yang kau tanamkan pada anganku

Yana Julio - Satu Keinginan



Judul Album : Satu Keinginan
Penyanyi : Yana Julio
Tahun Produksi : 1993
Produser : Dorie Kalmas, Yana Julio, Arie Satyawan
Produksi : Grammy Records

Sebagai penyanyi solo, YANA JULIO memang termasuk yang paling berhasil dibandingkan rekan-rekannya sesama ELFA'S SINGERS. Album ketiganya ini sukses di pasaran dan makin membawanya ke deretan atas vokalis pria Indonesia pada masa itu. Mungkin karena diproduseri sendiri oleh Yana bersama Dorie Kalmas dan Arie Satyawan, Yana jadi bisa memilih dengan tepat lagu-lagu apa saja yang pantas dinyanyikannya. SATU KEINGINAN menjadi hits andalan dan langsung disuka, meskipun sekilas mengingatkan kita pada komposisi yang dibawakan KENNY G berjudul GOING HOME. Bahkan single kedua KASIH KITA juga beberapa bar awal mirip lagu LOOKING THROUGH THE EYES OF LOVE-nya MELLISA MANCHESTER. Tapi bagaimanapun album ini lumayan laris, dan nyaris semua lagunya menjadi radio hits. Yana juga merilis ulang lagu SEAKAN TIADA BERAKHIR yang pernah dibawakan oleh duet DIAN PP & ANDI MERIEM MATTALATTA.


Track List

1. SATU KEINGINAN
Dorie Kalmas & Arie Satyawan
2. JATUH CINTA
Oas TPS
3. AKU TETAP MILIKMU
Dorie Kalmas & Arie Satyawan
4. KATAKANLAH
Yana Julio
5. KASIH KITA
Dorie Kalmas & Arie Satyawan
6. SEAKAN TIADA BERAKHIR
Dorie Kalmas


SATU KEINGINAN

Mengapa terjadi
Setelah sekian lama terjalin
Kasihnya yang murni
Berakhir dari kenyataan

Bila cinta terlanjur
Menjadi satu keinginan
Mengapa perasaan angkuh
Tiada mau sirna

Bukankah cinta datang
Untuk menyatukan
Dua hati yang berbeda
Dan tiada memaksakan
Satu keinginan
Atas keinginan yang lain

Karena cinta (telah cukup)
Untuk cinta


Monday, September 17, 2007

Oddie Agam - Beri 1/2 Saja



Judul Album : Beri 1/2 Saja
Penyanyi : Oddie Agam dkk
Tahun Produksi : 1987

Music Director : Oddie Agam & Addie MS
Produser : Oddie Agam
Produksi : Union Artis

Meskipun namanya sedang sangat melambung saat itu, ODDIE AGAM tidak benar-benar bersolo karir di album ini. Seluruh lagu memang ditulis olehnya, tapi urusan menyanyi diserahkan kepada yang lebih 'ahli' seperti UTHA LIKUMAHUWA, AHMAD ALBAR, ANDI MERIEM MATTALATTA, MALYDA dan RITA NASUTION. Memang pilihan yang tepat karena barangkali tidak semua lagu di album ini cocok dinyanyikan Oddie. Meskipun tidak meledak, album ini lumayan disuka, dengan hits BERI 1/2 SAJA, KEMBALIKAN, dan juga recycle hits (lagi-lagi) ANTARA ANYER & JAKARTA yang kali ini dinyanyikan Oddie bersama Andi Meriem Mattalatta. Oddie Agam juga dibantu oleh ADDIE MS sebagai arranjer tamu.


Track List
(semua lagu ciptaan Oddie Agam kecuali track 4  lirik oleh Utha Likumahuwa)

1. BERI SETENGAH SAJA
Utha Likumahuwa
2. KEMBALIKAN
Achmad Albar
3. TANAMOER DISCO
Utha Likumahuwa
4. KARUNIA
Utha Likumahuwa
5. BUKU BUKU
Rita Nasution
6. BIAR
Malyda
7. TEBAK MENEBAK
Oddie Agam
8. MENANGIS TAK BERLAGU
Achmad Albar
9. DAM DIM DAM
Malyda
10. ANTARA ANYER DAN JAKARTA
Oddie Agam & Andi Meriem Mattalatta



BERI 1/2 SAJA

Janganlah beri padanya
Uuh.. seluruh cintamu
Kata ibuku sekedar menjaga diri
Iih.. bila berpisah
Siapa yang tahu

Lelaki atau wanita
Hei hei... diberi hati
Semakin menjadi
Rupanya nasihat Ibu
Di zaman ini masih berlaku

Beri setengah saja cintamu
Tak lebih dan tak kurang padanya
Belum pasti antara kau dan dia
Akan abadi selamanya
Beri setengah saja

Tahukah kita berada
Oh.. Kota Jakarta
Yang sungguh bebas
Kasihku hanya berlaku
Hingga bertemu kuncup yang baru

Broery Pesolima - Bahasa Cinta


Judul Album : Bahasa Cinta

Penyanyi : Broery Pesolima
Tahun Produksi : 1987

Music Director : Erwin Gutawa
Produser : Georgie Leiwakabessy
Produksi : Harpa Records

Distributor : Program

BROERY PESOLIMA sangat terkenal di awal 70-an, tapi namanya sempat meredup di akhir 70-an sampai kemudian melejit kembali pertengahan 80an setelah merilis album AKU JATUH CINTA garapan RINTO HARAHAP.  Setelah itu Broery merilis beberapa album dan single dalam warna pop ala Rinto, sampai kemudian dia merilis album berjudul BAHASA CINTA dengan materi yang lebih tergarap. Didukung oleh ERWIN GUTAWA sebagai Music Director dan VINA PANDUWINATA sebagai vokalis tamu, album ini memang langsung disuka. Bisa jadi karena faktor ODDIE AGAM yang saat itu memang sedang laris-larisnya menjadi pencipta lagu. Selain BAHASA CINTA, hits lain dari album ini adalah UNTUK APA LAGI yang juga merupakan duet Broery bersama Vina. Sementara duet bersama Vina yang lainnya yaitu I NEED SOMEONE berhasil menjadi hits setelah dirilis dalam album kompilasi dan diubah liriknya dalam bahasa Indonesia dengan judul KASIH.   


Track List:

1. BAHASA CINTA
Oddie Agam
feat. Vina Panduwinata
2. KASMARAN
Dian PP & Deddy Dhukun
3. I NEED SOMEONE
Broery Pesolima
feat. Vina Panduwinata
4. KIRIMKANLAH BERITA
Oddie Agam
5. TRAGEDI CINTA
Georgie Leiwakabessy
6. ENTAH MENGAPA
Dian PP & Deddy Dhukun
7. KELABU
Erwin Gutawa & Deddy Dhukun
8. PERCAYALAH
Christ Kayhatu & Youngky Alamsyah
9. UNTUKMU
Dian PP & Deddy Dhukun
10. UNTUK APA LAGI
Vina Panduwinata
feat.Vina Panduwinata








BAHASA CINTA

Rindunya hatiku
Ingin ku bertemu
Dengan dambaan hatiku
Kita pun berjanji
Berjumpa malam ini
Daku tak sabar lagi menanti

Tapi bila kita bertatapan
Segala ucapan seakan
Hmm.. kini tak perlu lagi

Kita bicara dalam bahasa cinta
Tanpa suara tanpa sepatah kata
Pelukan asmara mengungkapkan semua
Tanpa suara tanpa kata-kata

Saturday, September 15, 2007

Chrisye - Resesi



Judul Album : Resesi
Penyanyi : Chrisye
Tahun Rilis : 1983
Music Director : Jockie Suryoprayogo
Produser : Eros Djarot, Chrisye, Jockie Suryoprayogo
Produksi : Musica Studio's

Kolaborasi CHRISYE bersama EROS DJAROT dan JOCKIE SURYOPRAYOGO memang terbilang solid. Dari tangan merekalah lahir album fenomenal BADAI PASTI BERLALU yang sampai saat ini masih menjadi salah satu album terbaik sepanjang masa. Setelah itu Chrisye lebih banyak bekerja sama dengan Jockie, lalu kemudian mereka kembali bersatu untuk project album Chrisye RESESI. Ini adalah album pertama dari trilogi RESESI, METROPOLITAN dan NONA yang mereka kerjakan. Terbukti mereka memang klop dan saling mengisi. Tidak heran single pertama LENNY langsung menggebrak menjadi hits besar. Hits lain kemudian bermunculan dari album ini seperti MALAM PERTAMA, SENTUHAN CINTA (duet bersama HETTY KOES ENDANG), DI BATAS AKHIR SENJA dan HENING (kemudian juga dibawakan lagi bersama TRIO LIBELS dan RAFIKA DURI di akhir 80-an).


Track List:

1. LENNY
Chrisye & Eros Djarot  
2. MALAM PERTAMA
Jockie S & Eros Djarot  
3. RESESI
Chrisye, Eros Djarot, Jockie S.  
4. SENTUHAN CINTA
Jockie S & Eros Djarot
feat. Hetty Koes Endang
5. DI BATAS AKHIR SENJA
Jockie S & Eros Djarot
6. MONEY
Jockie S & Eros Djarot
7. ANAK MANUSIA
Chrisye & Eros Djarot
8. POLUSI UDARA
Jockie S.
9. HENING
Chrisye, Eros Djarot, Jockie S.
10. JUWITA
Jockie S & Eros Djarot








LENNY

Awal suatu percintaan
Sungguh amat mengasyikkan
Duniapun seakan menjadi miliknya

Ooh Lenny..
Gadis muda remaja
Di masa puber pertama
Mabuk dilanda cinta

Karena kekasih
Seorang pemuda masa kini
Yang selalu bersolek
Berdandan ala fantastik
Walaupun drop out sekolah

Akhir suatu percintaan
Tak terpikir olehnya
Dan ketika harinya datang
Diapun menangis

Ooh Lenny...
Janganlah kau sesali
Jalannya kehidupan
Apapun yang terjadi

Biarkan berlalu, lupakan semua
Hari ini bukan zaman lagi
Tuk merintih dan menangis
Menyesali masa lalu

Friday, September 14, 2007

Euis Darliah & Noni Darliah - Tua2 Keladi



Judul Album : Tua2 Keladi
Penyanyi : Euis Darliah & Noni Darliah
Tahun Produksi : 1984
Produser : Dodo Wirawan
Produksi : DD Records

Distributor : Windu Angkasa Audio

EUIS DARLIAH memang menjadi sangat terkenal setelah melejit dengan album APANYA DONG. Tidak salah kalau dia ingin 'memperkenalkan' adik kandungnya yang bisa menyanyi juga, menjadi penyanyi sepertinya. Maka, jurus yang dipilih adalah membuat album duet bersama NONI sang adik yang kemudian juga diberi embel-embel 'DARLIAH' di belakang namanya, menjadi semacam nama keluarga ya... Duo mereka ini masih didukung oleh lagu dari pencipta yang saat itu juga lagi ngeboom berkat lagu DANSA REGGAE, yaitu MELKY GOESLAW, plus WILLIE TEUGUH yang menjadi penata musik, yang dulu juga mengaransir lagu Apanya Dong yang legendaris itu. Perpaduan ini mestinya menjadi satu kekuatan yang bisa diandalkan, tapi sayang nasib album ini tidak seperti yang diharapkan. Nama Noni Darliah tidak berhasil terangkat karena duet ini, lagu TUA TUA KELADI ini juga tidak berhasil menjadi hits besar.


Track List :

1. TUA TUA KELADI
Melky Goeslaw
2. SIAPA DIA
Yudhi GM
3. PERCIK ASMARA
Sutejo
4. UNTUK APA LAGI
Denny
5. DIA LAGI DIA LAGI
Robby S
6. TERBANGLAH YANG JAUH
Sutejo
7. SEMUA SIA-SIA
Thanel K
8. MIMPI DAN KENYATAAN
Robby S
9. JUMPA DALAM MIMPI
Hendros
10. HARI INI
Shandy ASW


TUA TUA KELADI

Tua tua tua keladi
Sudah tua juga makin menjadi

Tua tua tua tua ketimun acar
Sudah tua sudah tua masih cari pacar
Tua tua tua tua tua keladi
Makin tua makin tua makin jadi

Mana tahan mana tahan
Si Oom bergaya
Melihat gadis cantik langsung main mata
Mana tahan mana tahan
Umur tak sebaya
Sudah tua sudah tua obral cinta

Jangan kaget tante, si Oom baru pulang
Pukul tiga pagi si Oom gedor pintu
Katanya ada rapat penting direksi
Ada ada saja alasan si daddy

Mana tahan mana tahan tante bereaksi
Melihat perjaka tante tak tahan hati
Mana tahan mana tahan
Tante dengan rok mini
Langsung saja si perjaka jatuh hati

Jangan menyesal Oom kalau tlah terjadi
Semua gara-gara Oom pulang pagi
Anak-anakpun di rumah makan hati
Makanya orang tua harus tahu diri

Thursday, September 13, 2007

Bening - Ada Cinta



Judul Album : Ada Cinta
Penyanyi : Bening
Tahun Produksi : 1997
Produser : Indrawati Widjaja
Produksi : Musica Studio's

Apa sih yang diperlukan untuk menjadi sebuah kelompok vokal ? Suara ? atau penampilan fisik ? Kalau merujuk pada kelompok vokal BENING ini, barangkali kualifikasi kedua yang lebih tepat. BENING memang 'bening', maklum mereka semuanya adalah jebolan pemilihan COVER GIRL majalah MODE, sudah pasti cantik-cantik. Tapi soal suara ? nomer sekian lah hehehe... Mereka adalah VONNY CORNELLYA, DITASIANI OKTOVIE, VERA SOEDIBYO dan DEWI MURNIATI. Kemunculan mereka langsung mencuat mungkin karena tangan dingin YOVIE WIDIANTO yang pas menciptakan lagu andalan berjudul ADA CINTA. Kelompok ini pada awalnya bukan bernama BENING tetapi DV2 (diambil dari huruf depan nama personil : DITA, DEWI, VONNY dan VERA), bahkan ketika sample lagu sudah dikirim ke radio-radio nama DV2 lah yang tertulis sebagai nama group. Tapi karena dirasa kurang pas, akhirnya nama mereka dirubah menjadi BENING di saat-saat terakhir rilis. Hits lain dari album ini adalah sebuah lagu yang diciptakan Dewi berjudul FAIL, yang mengingatkan kita pada lagu FIRST LOVE-nya NIKKA COSTA. Lagu ADA CINTA kemudian dirilis ulang oleh boyband SM*SH pada tahun 2011 dan kembali melejit sebagai hits.



Track List

1. ADA CINTA
Yovie Widianto
2. MENGAPA TAK KUHINDARI
Yovie Widianto
3. JUMPA PERTAMA
Johny Rhoddith
4. SUNGGUH
Iya Hariyanto
5. JANGAN KAU RAGU
Harry S.
6. TANDA TANYA
Marie Fioole
7. NYANYIAN RINDU
Alfred M.
8. KESAL
Joko Esha & Toli
9. FAIL
Dewi Murniati
10. KECUP SAYANG
Carlo Saba & Dodi Iss


ADA CINTA

Ada cinta yang kurasakan
Saat bertatap dalam canda
Ada cinta yang kau getarkan
saat ku resah dalam harap
Oh indahnya...

Pernah kuragu akan sikapmu
Tapi mengapa kini
Semuanya indah oh rasanya...

Pernah ku malu pada hatiku
Tapi mengapa kini seolah cinta
Tlah kugenggam

Tuhan kuinginkan semoga semua ini
Bukan hanya rasa, rasaku saja
Rasaku sendiri..

Wednesday, September 12, 2007

Ruth Sahanaya - Tak Kuduga



Judul Album : Tak Kuduga
Penyanyi : Ruth Sahanaya
Tahun Produksi : 1989

Music Director : Erwin Gutawa
Produksi : Aquarius Musikindo

RUTH SAHANAYA berhasil menggebrak musik Indonesia (bahkan Malaysia) ketika meluncurkan album SEPUTIH KASIH. Sukses itu kemudian direngkuhnya lagi ketika merilis album keduanya berjudul TAK KUDUGA ini. Masih menggandeng musisi-musisi yang membantunya di album pertama seperti ERWIN GUTAWA, ADDIE MS, CHANDRA DARUSMAN, AMINOTO KOSIN dll, Uthe berhasil melejit dengan single pertama AMBURADUL. Lagu upbeat ini memang sangat enak dinikmati, meskipun di videoklip lagu ini Uthe narinya maksa (hehehe...). Hits lain pun bermunculan dari album ini seperti TAK KUDUGA, KUINGIN, SELAMANYA, LUPAKAN SAJA, dan tentu saja SEPTEMBER PAGI yang divokali Uthe bersama HARVEY MALAIHOLO.


Track List

1. AMBURADUL
James F. Sundah
2. SEPTEMBER PAGI
James F. Sundah
feat. Harvey Malaiholo
3. TAK KUDUGA
Erwin Gutawa & Lulu Gutawa  
4. JIKA DAKU JATUH CINTA
Oddie Agam
5. KUINGIN
Ricky Basuki
6. SELAMANYA
Chrisye & Adjie Soetama
7. KALAU BUKAN KARENA
Oddie Agam
8. GEMERLAP CINTA
Harry Sabar
9. LUPAKAN SAJA
Tatoet
10. BUAT KEKASIHKU
Dian Pramana Poetra & Deddy Dhukun


TAK KUDUGA

Kutelusuri jalan ini
Bersama kicau burung pagi
Kusambut datangnya mentari
Terlintas khayalan di diri

Seiring langkah,
Setitik harap kau ada di sini
Berjalan bersisian tawa canda riang
Mungkinkah jadi kenyataan

Tak kuduga semua terjadi
Tak kusangka kau sambut jemari
Tak kukira dambaan hati
Menjadi milik diri

Kau hadir di dalam mimpiku
dengan senyum tingkah gayamu
Bilakah semua terjadi
penuhi hasrat cita hati

Bersama angan kau menggodaku
Tak berdaya kini
Kau sita hari-hari tak mau hilang pergi
Kuingin kenyataan pasti

Jayanthi Mandasari - Darling



Judul Album : Darling
Penyanyi : Jayanthi Mandasari
Tahun Produksi : 1981

Music Director : Hengky Firmansyah
Produser : Dodo
Produksi : DD Record
s
Distributor : Virgo Ramayana Records

Ini adalah langkah awal JAYANTHI MANDASARI di dunia musik. Album pertamanya ini dirilis dengan judul DARLING (JANGAN SAKITI DUA KALI). Wajahnya yang sangat Indonesia dan suaranya yang melankolis menjadi gampang disuka, secara waktu itu memang lagi booming lagu-lagu melankolis. Album pertamanya ini dibantu oleh HENGKY FIRMANSYAH sebagai penata musik. Lagu DARLING sendiri tidak terlalu melankolis karena beat-nya medium dan liriknya juga tidak terlalu menghiba-hiba. Sebagai langkah awal, album ini cukup membuat Jayanthi dikenal publik.


Track List

1. DARLING (JANGAN SAKITI DUA KALI)
Hengky Firmansyah
2. JANGAN LAGI
Robby Sutondo
3. HANYA CINTA
Manahan Sianipar
4. MASIHKAH HATIMU UNTUKKU
Harry Wenaz
5. KECEWA
Monche Tambunan
6. KEMBALILAH
Monche Tambunan
7. LUPAKAN SAJA
Hendrik
8. MANA CINTAMU
Monche Tambunan
9. RAMA & SHINTA
Subagdja
10. NAMAMU DIHATIKU
Chacken M



DARLING

Darling, kau katakan sendiri
Darling, kau berjanji sendiri
Oh Darling, kau ingkari sendiri
Darling, tiada maaf kuberi

Kalau kau masih sayang padaku
Kalau kau masih cinta padaku
Jangan-jangan kau ulangi lagi
Kau sakiti hati ini

Biar bumi langit jadi saksi
Biar hujan badai jadi bukti
Jangan kau sakiti hati ini
Yang kedua kali

Darling, engkau telah berjanji
Untuk yang kedua kali

Tuesday, September 11, 2007

Andi Meriem Matalatta - Pop In Gold Vol. 3



Judul Album : Pop In Gold Vol. 3
Penyanyi : Andi Meriem Mattalatta
Tahun Produksi : 1977
Produser : Frans Napu
Produksi : Yayasan Musik Indonesia

Urusan lagu-lagu melankolis tapi tidak terdengar cengeng, ANDI MERIEM MATTALATTA memang juaranya. Ini dibuktikan dengan banyaknya hits sepanjang karirnya yang rata-rata memang lagu-lagu slow melankolis. Di album POP IN GOLD edisi ketiga ini, Mer menyanyikan lagu sendu karya A. RIYANTO yang melodi dan liriknya sediiiih banget berjudul LEMBAH BIRU. Aransemennya juga mendukung, mendengarnya kita benar-benar seperti berada di lembah penuh dengan bunga berwarna biru dengan desir anginnya. Lagu ini termasuk salahsatu hits Mer yang masih sering diputar di radio-radio sampai saat ini. Lagu lain di album ini yang jadi hits adalah UCAPAN SELAMAT. Tidak seperti lazimnya album-album di masa itu yang side B diisi oleh penyanyi lain, di album ini semua lagu dinyanyikan oleh Andi Meriem Matalatta. Hanya saja di Side A musiknya ditangani A RIYANTO bersama BAND MUSICA NADA, sementara Side B ditangani oleh ANDYONO & HIS ENSEMBLE STRING.


Track List

1. UCAPAN SELAMAT
NN
2. LEMBAH BIRU
A. Riyanto
3. HATI YANG SEPI
Yoel Crizal
4. CINTAKU
A. Riyanto
5. BURUNG MERPATI
A. Riyanto
6. KU SAYANG SAMPAI MATI
A. Riyanto
7. MOHON PAMIT
Iskandar
8. HARAPAN
Iskandar
9. NOVEMBER YANG LALU
A. Riyanto
10. MAWAR GUGUR
Yasir Syam
11. APA SEBABNYA
Yasir Syam
12. SETIA MENANTI
Iskandar
13. INGKAR JANJI
Iskandar
14. BILA BULAN PURNAMA
S. Maryo
15. DUA PILIHAN
Yasir Syam
16. SELAMAT JALAN
Iskandar
17. EMBUN JATUH BERDERAI
A. Riyanto
18. SAMPAI AKHIR HIDUPKU
S. Maryo
19. MESEDIH
Iskandar



UCAPAN SELAMAT

Telah kukirim undangan itu
Dengan kesadaran
Bukan salahku kutinggalkan dirimu

Ucapan selamat bahagia
Kuterima darimu
Semoga doamu kan menjadi kenyataan
Ucapan selamat padaku berdua
Di hari-hari indah
Telah terjalin saling mengerti

Lupakan diriku disaat yang lalu
Itu memang sudah nasibku
Tidak kusadari engkau telah berdua
Tak mungkin kumiliki dirimu lagi

Ucapan selamat bahagia
Kuterima darimu
Teriring doamu
Kusayangi dia sepenuh hati
Ucapan selamat kau kirim padaku
Maafkan diriku
Kembalilah kepada sayangmu

Vina Panduwinata - Citra Pesona



Judul Album : Citra Pesona
Penyanyi : Vina Panduwinata
Tahun Produksi : 1983

Music Director : Addie MS
Produser : Jackson Arief
Produksi : Jackson Records

Setelah tampil mengejutkan di album CITRA BIRU, VINA PANDUWINATA merilis album keduanya CITRA PESONA. Album ini seperti mengungkap sisi sensualitas Vina yang sebelumnya tidak tergarap. Secara suara Vina memang seksi, maka album ini juga digarap lebih seksi dibanding sebelumnya. Ini sudah nampak dari tampilan cover yang sangat seksi, lihat saja gambar Vina terendam air dengan rambut basah, pundak terbuka dan tatapan yang sendu 'maut' itu... Lagu-lagu yang ditampilkan juga lebih terseleksi dan berhasil ditaklukkan Vina dengan prima. Banyak hits lahir dari album ini seperti DUNIA YANG KUDAMBA, MAAF, KASMARAN, REMBULAN, dan tentu saja SEPTEMBER CERIA yang legendaris itu. Kehebatan Vina (dan aransemen yang digarap ADDIE MS) ini adalah : sound yang luar biasa, bahkan sampai sekarang album ini masih bisa dinikmati tanpa terdengar sebagai produk zaman dulu.


Track List

1. DUNIA YANG KUDAMBA
Rully Djohan
2. SEPTEMBER CERIA
James F. Sundah
3. REMBULAN
Adjie Soetama &  Addie MS
4. MAAF
Titik Hamzah
5. RESAH
Dodo Zakaria
6. NELAYAN TUA
Rudy Gagola
7. MASIH ADAKAH CERIA
Johannes Purba
8. BUNGA CINTA
Bambang L & Temmy L
9. KASMARAN
Dodo Zakaria
10. BISIKKU
Oetje F. Tekol


SEPTEMBER CERIA

Di ujung kemarau panjang
yang gersang dan menyakitkan
kau datang menghantar
berjuta kesejukan

Kasih
kau beri udara untuk nafasku
kau beri warna
bagi kelabu jiwaku

Tatkala butiran hujan
mengusik impian semu
kau hadir di sini
di batas kerinduanku

Kasih
kau singkap tirai
kabut di hatiku
kau bawa harapan baru
untuk menyongsong
masa depan bersama
 
September ceria
september ceria
september ceria
september ceria milik kita bersama

Ketika rembulan tersenyum
di antara mega biru
Kutangkap sebersit
isyarat di matamu

Kasih
kau sibak sepi di sanubariku
kau bawa daku berlari
di dalam asmara
yang mendamba bahagia