Judul Album : Biar Basah Rambutku
Artis : Nur Afni Octavia
Tahun Produksi : 1983
Music Director : Atauw
Produksi : Purnama Records
Distributor : Flower Sound
Kolaborasi NUR AFNI OCTAVIA
dan RINTO HARAHAP sudah terbukti solid dan sukses melahirkan album-album hits.
Selain Rinto memang sedang ada di puncak karir saat itu sebagai hitsmaker,
lagu-lagunya juga pas dibawakan oleh vokal Afni yang lembut tapi bisa
melengking. Ya, ciri khas lagu-lagu Rinto saat itu memang menuntut penyanyinya
untuk bisa mencapai nada-nada tinggi. Album BIAR BASAH RAMBUTKU menjadi album
kesekian mereka yang ditanggapi bagus di pasaran. Lagu ini berhasil menjadi
hits dan menghiasi chart-chart radio saat itu, bahkan masuk ke dalam jajaran 10 lagu terlaris dan terpopuler tahun 1983 dan menjadi nominasi untuk dipertandingkan di ajang FESTIVAL LAGU POP ASEAN meskipun harus mengalah pada lagu APANYA DONG milik EUIS DARLIAH yang memang lebih merajalela.
Track List
1. BIAR BASAH RAMBUTKU
Rinto Harahap
2. DAHLIA
Rudy R.
3. RINDU
Johny Putuhena
4. DALAM SATU SYMPHONY
Arche Rampengan
5. DIA YANG PERTAMA
Kleno S.
6. BERGANTI BAHAGIA
Eric Van Houten
7. TERGORES KISAH
Benny Van Houten
8. RENGSA DIHATI
Harry Van Hove
9. UNTUKMU DISEBERANG SANA
Chacken M.
10. SEPIKU ABADI
Wahyu OS
11. MASIHKAH ADA DIHATIMU
Leo Manuputty
BIAR BASAH
RAMBUTKU
Biarkanlah hujan
menari diatas sana
Biarkanlah
burungpun tertawa padaku
Biarkanlah, memang
kuingin sendiri saja
Katakan padanya,
tak usah menunggu diriku
Biarkanlah hujan
gerimis basah rambutku
Biarkanlah bibir
yang sinispun tersenyum
Biarkanlah, kuingin
sejukkan hati ini
Katakan padanya,
tak ingin ku lagi cemburu
Cinta bukan milikmu
sendiri saja
Cinta masih ada di
seberang sana
Biar, jangan kau
harap diriku lagi.. lagi..
Katakan padanya,
tak usah menunggu diriku
Katakan padanya,
tak ingin ku lagi cemburu
No comments:
Post a Comment