Judul Album : Dilabrak Cinta
Artis : Evaty DJ
Tahun Produksi : 1987
Music Director : Freddy Hartanto, Ferry Atmadibrata, Budiman Hadisantosa
Produser : Basuki
Produksi : Sagitarius Records
Distributor : Virgo Ramayana Records
Meskipun sudah beberapa kali merilis album, nama EVATY DJ rupanya tidak serta merta melejit di industri musik Indonesia. Sosoknya memang sempat wara-wiri muncul di TVRI untuk mempromosikan lagu-lagunya, tapi sayangya penjualan album-albumnya tidak seperti yang diharapkan. Dirasa punya kans untuk bisa melejit, SAGITARIUS RECORDS yang merupakan label dibawah naungan JK RECORDS mencoba menampilkan Evaty dalam album DILABRAK CINTA. Genre yang dipilih adalah pop ringan yang riang, sebuah genre yang saat itu sedang melejit gara-gara sukses GOMBLOH lewat KUGADAIKAN CINTAKU. Maka lagu DILABRAK CINTA pun tampil senada seirama, diciptakan oleh boss JK Records JUDHI KRISTIANTHO. Evaty cukup pas membawakan lagu ini, plus dukungan dari label yang saat itu sedang diatas angin, mestinya album ini bisa bicara lebih, tapi sayangnya tetap tidak bisa mengangkat nama Evaty ke jajaran penyanyi sukses. Di album ini Evaty juga me-remake lagu-lagu hits saat itu seperti ASTAGA (Bill&Brod), SORGA NERAKA (Hetty Koes Endang), JAMILAH (Jamal Mirdad) dan PASRAH (Muchsin Alatas).
Track List
1. DILABRAK CINTA
Judhi Kristiantho
2. BILANG SAYANG ITU MUDAH
Judhi Kristiantho
3. ASTAGA
Ari Wibowo
4. CINTA ITU NAFASKU
Jack Hutabarat
5. LELAKI
Judhi Kristiantho
6. DEMAM DAN KANKER
Popai Erlangga
7. SORGA NERAKA
Manthous
8. JAMILAH
Manthous
9. PASRAH
Leo Waldy
10. PESTA GOYANG
Gatot PS
DILABRAK CINTA
6694842 ku telepon kesana
Kuingin tanya si dia
Sedang apa kau disana
Ah, katanya kau kemari menjemputku
Untuk pergi bermalam minggu
Seminggu lama kunanti
Kutunggu engkau sayangku
Sabtu sore ku tak pergi
Waktuku ini untukmu
Ku bersolek di depan kaca
Ah, sudah cantikkah aku
Ataukah kurang harum parfumku
Orang bilang,
Malam minggu malam yang panjang
Kudengar suara mobil
Berhenti di depan rumahku
Kulihat si dia datang menjemputku
Bersama seorang wanita sebaya ibuku
Akankah dia melamarku
Ataukah mengenalkanku
Kepada calon mertua
Yang akan menyayangiku
Astaga, aku tak tahu
Hampir copot jantungku
Ah, kiranya dia adalah istrinya
No comments:
Post a Comment