Judul Album : Chicha Koeswoyo
Artis : Chicha Koeswoyo
Tahun Produksi : 1983
Music Director : Candra Darusman
Produksi : Reza's Record
Distributor : Puspita Records
Sejak melejit lewat album pertamanya di masa kanak-kanak, nama CHICHA KOESWOYO terus stabil sebagai penyanyi. Melewati masa kanak-kanak dengan kesuksesan besar, Chicha tetap melenggang di industri musik saat memasuki masa remaja. Di era ini, Chicha seperti ingin mencoba semua kemampuannya dengan menjajal berbagai genre. Salahsatu genre yang coba dimasukinnya adalah genre 'pop kreatif' dengan merilis album self tittled nya bersama CANDRA DARUSMAN sebagai music director. Saat itu Candra tengah mencorong bersama kelompok CHASEIRO-nya, hingga pilihan Chicha untuk bekerjasama dengannya boleh jadi merupakan pilihan tepat. Sederet lagu disiapkan untuk Chicha di album ini, dengan warna yang berbeda dari lagu-lagu pop yang biasa Chicha nyanyikan. Nama-nama komposer yang terlibat juga cukup menjanjikan seperti ADJIE SOETAMA, DEDDY DHUKUN, TITO SOEMARSONO, BAGOES AA, REZKY ICHWAN dan HARRY SABAR. Meskipun album ini tidak seberhasil album-album pop Chicha yang lain, tapi setidaknya album ini membuktikan bahwa ada upaya Chicha untuk bereksplorasi dalam tiap-tiap album yang dirilisnya. Dan meskipun tidak seterkernal hits-hits Chicha yang lain, lagu RINDUKU sempat menjadi radio hits saat itu.
Track List :
1. RINDUKU
Adjie Soetama
2. BERSAMANYA
Deddy Dhukun
3. ADIKKU
Candra Darusman
4. JELANG REMAJA
Vina Pri Handjono
5. DALAM RASA KITA
Tito & Beri
6. BENAHI HIDUP INI
Emma Madjid
7. KUSIMPAN HASRAT
Rezky Ichwan & Bagoes AA
8. SURAT PENGGEMAR
Candra Darusman
9. PUKUL DUA BELAS
Candra Darusman
10. SAPA PERTIWI
Emma Madjid
11. TAK SEMUDAH KUKIRA
Harry Sabar
RINDUKU
Hari-hari bagiku indah dan berseri
Tiada sepi di diri
Kata hati selalu aku dan dirimu
Satu.. terpadu..
Bunga-bunga hatiku
Akan merekah selalu
Dalam sanubari meraga kini oh..
Datang-datanglah kau selalu
Didalam hatiku ini
Dalam riang dan pesona diri
Di dalam hati ini
Hanya dirimu dan rinduku
Selalu dan untukmu
No comments:
Post a Comment