Tuesday, March 5, 2024

Richie Ricardo - Bis Sekolah


Judul Album : Bis Sekolah 
Artis : Richie Ricardo 
Tahun Rilis : 1990 
Music Director : Rico Manansang 
Produser : Rico Manansang 
Produksi : Triple R Records
Distributor : JK Records

Memasuki era 90an, trend mendaur ulang kembali lagu-lagu hits oldies ke dalam kemasan modern sedang marak di industri musik dunia. Beberapa nama seperti JASON DONOVAN dengan RYTHM OF THE RAIN atau SONIA dengan THE END OF THE WORLD berhasil membangkitkan lagu lama dengan kemasan baru, sehingga di Indonesia juga muncul nama-nama seperti YUNI SHARA yang kemudian justru identik dengan lagu-lagu daur ulang. RICHIE RICARDO mencoba mengambil celah trend ini lewat sebuah album yang menyajikan lagu-lagu legendaris dari kelompok KOES BERSAUDARA. Lewat label TRIPLE R yang dirintisnya, Richie memproduksi album ini dengan dukungan RICO MANANSANG sebagai Music Director yang mencoba mengetengahkan lagu-lagu Koes Bersaudara dengan pendekatan musik yang lebih modern tapi tetap ringan dan selaras dengan genre yang selama ini ditekuni Richie. BIS SEKOLAH terpilih menjadi judul album sekaligus lagu andalan, dibawakan Richie dengan gaya khasnya, lengkap dengan tampilan dance modern di videoklip yang cukup mencuri perhatian anak-anak muda masa itu. Lagu inipun kembali mengemuka lewat suara Richie, menambah daftar lagu-lagu oldies yang sukses dikemas kembali dalam warna modern. 

Track List:
(semua lagu ciptaan Tony Koeswoyo)

1. BIS SEKOLAH
2. SELALU
3. DARA MANISKU
4. OH, KAU TAHU
5. HARAPANKU
6. KISAH SEDIH DI HARI MINGGU
7. ANGIN LAUT
8. HIDUP YANG SEPI
9. PAGI YANG INDAH
10. DEWI RINDU
11. O LA LA
12. MANIS DAN SAYANG








BIS SEKOLAH

Bis sekolah yang kutunggu
Kutunggu, tiada yang datang
Ku telah lelah berdiri
Berdiri menanti-nanti

Bila ku pergi bersama kekasihku
Ku kan merasa gembira
Riang selalu

Bila menunggu sendiri
Sendiri, hatiku sunyi
Dan hatiku kan bernyanyi
Bernyanyi lagu yang sepi

No comments: