Saturday, September 13, 2008

Broery Pesolima - Pelangi

Judul Album : Pelangi
Penyanyi : Broery Pesolima
Music Director : Bartje Van Houten
Tahun Produksi : 1984
Produksi : RCA Records


Salahsatu penyanyi Indonesia yang berkarakter kuat dan mempunyai kemampuan intepretasi lagu yang hebat adalah BROERY PESOLIMA. Suaranya yang empuk bahkan sanggup membuat lagu yang sebenarnya biasa-biasa saja menjadi enak didengar. Setelah meraup sukses di era 70an, namanya meredup memasuki era 80an, terlebih setelah dia banyak tinggal di luar negeri sehingga kegiatan bermusiknya di Indonesia vakum. Meskipun begitu, sebenarnya Broery masih merilis beberapa album di era ini, termasuk album produksi tahun 1984 berjudul PELANGI ini. Di album ini Broery mendapat bantuan dari BARTJE VAN HOUTEN sebagai music director, plus dukungan composer dan musisi seperti GEORGIE LEIWAKABESSY, BILLY J. BUDIARJO dan ERIC VAN HOUTEN. Lagu andalan album ini Pelangi sebenarnya cukup kuat, bahkan diaransemen dalam dua versi yaitu Pop dan Orchestra. Hanya sayangnya album ini tidak bisa berbicara di pasar. Di era ini nama Broery memang kalah pamor dibandingkan ANITA SARAWAK yang saat itu menjadi istrinya.


Track List

1. PELANGI (ORCHESTRA VERSION)
Georgie Leiwakabessy
2. KAU YANG MANJA
Benny Van Houten
3. JANGAN PISAHKAN KAMI
Eric Van Houten
4. PASTI KAN TIBA
Herry K.
5. OH DEWI
Hanny Tuheteru
6. PELANGI (POP VERSION)
Georgie Leiwakabessy
7. DUNIA
Omdy
8. RINDU
Herry K.
9. ANGAN ANGAN
Bartje Van Houten




PELANGI

Tiada indah lagi, seindah pelangi
Kau menghiasi bumi segalanya berseri
Kau datang dihati, dan kau menemani
Kau datang mewarnai sunyi yang dihati

Pelangi, wahai kau pelangi
Mengapa kau hanya di senja hari
Hati ingin memelukmu
Namun sebentar saja kaupun pergi berlalu

Mungkinkah terjadi esok kau kembali
Dengarkanlah pelangi..
Ku menanti kau kembali

Dimana, dimana harus kucari
Dimana tanganku harus menggapai
Mengapa, mengapa kau hilang menyendiri
Tinggal ku sendiri

No comments: