Judul Album : Kau Dan Liku
Penyanyi : Pretty Sister’s
Music Director : Ian Antono
Tahun Produksi : 1983
Produser : Ong Eng Kiat
Produksi : Union Artis
Penyanyi : Pretty Sister’s
Music Director : Ian Antono
Tahun Produksi : 1983
Produser : Ong Eng Kiat
Produksi : Union Artis
Nama besar seorang anggota kelompok yang lebih berkibar ketika bersolo karir memang seperti dua sisi mata uang. Disisi yang lain popularitasnya bisa mengatrol popularitas grup, tapi disisi lain justru bisa menenggelamkan eksistensi grup karena sorotan lebih besar kepadanya dibandingkan anggota kelompok yang lain. Barangkali inilah yang terjadi pada rombongan cantik bernama PRETTY SISTER’S ini. Formasi mereka adalah PRETTY, HAPPY, LULU, LUCY, ERNA dan DHENOK. Tapi tidak bisa dipungkiri, popularitas HAPPY sebagai penyanyi solo lebih moncer dibandingkan grup, sehingga tidak heran ketika merilis album inipun, foto Happy terlihat lebih besar dibanding yang lain, bahkan terlihat ‘terpisah’. Entah konsep foto covernya disengaja atau tidak, tapi terlihat Happy bergaya ‘cantik’ di depan sementara anggota yang lain ada jauh di belakang dan seperti tampil sebagai pendukung. Apapun itu, album KAU DAN LIKU ini cukup berhasil di pasaran. Dua lagu berhasil menjadi hits yaitu KAU DAN LIKU yang kemudian juga dirilis ulang oleh beberapa penyanyi, serta lagu UANG.. LAGI LAGI UANG, yang kemudian dirilis ulang oleh NICKY ASTRIA dengan judul UANG. Ironisnya, kebanyakan orang lebih aware kalau lagu Uang adalah lagu milik Nicky dibandingkan penyanyi aslinya.
Track List
1. UANG, LAGI LAGI UANG
Ian Antono
2. KAU DAN LIKU
Titik Hamzah
3. BERBUNGA LAGI
Pance Pondaag
4. KASIH SAYANG
Rully Johan
5. HARI INI UNTUKKU
Ithink
6. GERIMIS DI AMBANG PETANG
Ian Antono
7. CINTA DAN MASA DEPAN
Ryan Kyoto
8. MENGAPA
Mantho
9. MEGA DAN SEBUAH KEMELUT
Ian Antono
10. WALAU LEWAT LAGU
Titik Hamzah
1. UANG, LAGI LAGI UANG
Ian Antono
2. KAU DAN LIKU
Titik Hamzah
3. BERBUNGA LAGI
Pance Pondaag
4. KASIH SAYANG
Rully Johan
5. HARI INI UNTUKKU
Ithink
6. GERIMIS DI AMBANG PETANG
Ian Antono
7. CINTA DAN MASA DEPAN
Ryan Kyoto
8. MENGAPA
Mantho
9. MEGA DAN SEBUAH KEMELUT
Ian Antono
10. WALAU LEWAT LAGU
Titik Hamzah
KAU DAN LIKU
Kau bukannya tak punya apa-apa lagi
Sorot matamu indah
Masa depanmu cerah
Kau harusnya tak perlu putus asa lagi
Cobaan kehidupan itu wajar sudah
Langkah langkah kecilmu
Tentukan masa depan
Tinggalkan bayang semu
Yang selalu membayangimu
Kau dan liku… kau dan liku…
Kau sadarlah, manisnya ranjau di sekitarmu
Kilau kan membuatmu terlena dalam ragu
Kau harusnya mawas diri di sekitarmu
Kilau kan membuatmu terlena dalam ragu
No comments:
Post a Comment