Sunday, November 13, 2022

Sylvia Saartje - Jakarta Blue Jeansku


Judul Album : Jakarta Blue Jeansku 
Artis : Sylvia Saartje 
Tahun Rilis : 1984 
Music Director : Country Jack 
Produksi : Irama Tara

Ketika genre rock masih belum 'ramah' untuk penyanyi perempuan di Indonesia, segelintir nama sudah lebih dulu terjun di jalur keras ini. Salah satu yang boleh dibilang paling menonjol adalah SYLVIA SAARTJE. Penyanyi asal Malang ini sudah malang melintang di panggung-panggung musik rock sejak era 70an. Debut albumnya BIARAWATI yang ditangani IAN ANTONO mendapat sambutan bagus di pasaran, membuktikan bahwa penyanyi perempuan juga punya tempat di genre rock. Setelah itu karirnya terbilang stabil, terbukti dengan dirilisnya album-album KUIL TUA, PUAS, MENTARI KELABU dan OOH! Di album keenamnya JAKARTA BLUE JEANSKU, Sylvia tampil dengan genre musik yang beragam. Ditangani oleh COUNTRY JACK BAND sebagai penata musik, album ini menjagokan lagu ciptaan FARID HARDJA berjudul JAKARTA BLUE JEANSKU yang tampil dalam balutan slow rock bernuansa country dan blues. Lagu dengan lirik unik ini berhasil mencuri perhatian dan banyak diputar di radio-radio kala itu, membuktikan bahwa Sylvia masih punya taji di industri musik rock. Lagu-lagu lainnya seperti ingin mengeksplorasi musikalitas Sylvia, mulai dari warna pop, blues, disko sampai nge-jazz. Meskipun memang tidak seberhasil EUIS DARLIAH atau NICKY ASTRIA dalam meraup sukses angka penjualan album, tapi sebagai lady rocker, nama Sylvia tetap tercatat sebagai pelopornya.

Track List:

1. JAKARTA BLUE JEANSKU
Farid Hardja
2. DAMAILAH KAU DI SANA
Aribowo
3. MR. RADIO
Emier Hassany
4. KEMBALILAH
Farid Hardja
5. GAIRAHKAN
Eddy CJ
6. SEANDAINYA
Farid Hardja
7. HUJAN
Emier Hassany
8. KU JEMU
Benny
9. SEGITIGA BERMUDA
Farid Hardja
10. BELUM ADA JUDUL
Farid Hardja
11. BARA CINTA
Emier Hassany








JAKARTA BLUE JEANSKU

Berkelana di Jakarta
Berlombalah cita-citanya
Di antara ambisi
Oh Jakarta blue jeansku
Jangan kau sakiti hatinya
Berikanlah harapan

Oh (kau) Jakarta kasihku
Oh Jakarta blue jeansku
Oh Jakarta air mataku pula

Kadangkala engkau bagaikan pemarah
Bergejolak
Puaskan maafmu 
Tuk yang tak dapat menahan diri
Kuatkan hatiku tabahkan imanku
Hei Jakarta
Hapuskan segala kenangan pahitku yuang dulu

No comments: