Friday, January 1, 2010

Oppie Andaresta - Berubah


Judul Album : Berubah
Penyanyi : Oppie Andaresta

Music Director : Bongky

Tahun Produksi : 1997

Produser : Oppie & Bongky

Produksi : Musica Studio’s


Sukses dengan dua album laris memang telah membawa nama OPPIE ANDARESTA menjadi salahsatu penyanyi perempuan yang cukup diperhitungkan saat itu. Pilihan jalur musiknya yang ‘menantang arus’ terbukti membuatnya nyaris tidak ada lawan di genre yang ditekuninya. Album BERUBAH adalah album ketiga Oppie yang dirilis saat krisis ekonomi melanda Indonesia. Sudah tidak ada nama BIMBIM dan KAKA yang sebelumnya mengawal Oppie di dua album awal. Kali ini Oppie mendapat dukungan dari mantan SLANK yaitu BONGKY & INDRA Q, serta sederet musisi dari klan potlot yang memang sudah setia mengawal Oppie dari awal. Di lagu andalan NANANANA (BERAKIT RAKIT 1), Oppie memasukkan unsur etnik minang. Lagu yang bercerita tentang tingkah laku anak muda modern yang sudah mulai kehilangan aturan ini berhasil menjadi hits Oppie selanjutnya. Hanya saja, tidak seperti album-album sebelumnya yang berhasil menelurkan beberapa hits, album ini hanya punya satu hits saja.


Track List

1. NANANANA (BERAKIT RAKIT 1)
Oppie
2. UNTUNG VS BUNTUNG (BERAKIT RAKIT2)
Bongky & Oppie
3. KAWAN LAMA
Oppie & Oyo
4. TAK MUNGKIN
Oppie
5. BLUES FOR LYLI (18 TH)
Oppie
6. JADI MAIN HATI
Bongky, Dade, Boris, Edie, Oppie
7. HARAP TENANG
Oppie
8. KARENA KITA MANUSIA
Oppie & Are
9. INGIN SANTAI
Oppie
10. TAK MUNGKIN
Oppie



NANANANA (BERAKIT RAKIT 1)

Ketuk dulu pintu rumahku
Lepaskan dulu sepatumu
Beri salam pada ibuku

Baru kau bisa ketemu aku


Sebutkan dulu namamu

Ceritakan tentang story-mu

Kerahkan sgala usahamu

Baru kau bisa jalan denganku


Hei, semua ada aturannya

Memang mesti ada aturannya


Buat ku percaya padamu

Lindungi aku, jadi payungku

Jadilah anak yang baik

Baru kau bisa jadi pacarku


Sekarang jaman internet

Tapi etika nggak jadi macet

Jangan kaya makhluk planet

Datang dan pergi tanpa basa-basi


Berakit-rakit ke hulu

Berenang-renang ke tepian

Bersakit-sakit dahulu

Bersenang-senang kemudian


Sekolah ada aturan

Di rumah nananana

Di kampus nananana

Di jalan nananana


Main bola nananana

Kampanye ada aturan

Pacaran nananana

Bersenang-senang nananana

No comments: