Artis : Vivi & Nita
Tahun Rilis : 1984
Music Director : Atauw
Produksi : Flower Sound
Tidak mudah mempertahankan kebersamaan dalam sebuah group dalam waktu lama. Berkarir bersama sejak kanak-kanak sebagai duo, VIVI & NITA terus melaju dan tetap solid saat menginjak usia remaja. Karir mereka terbilang mulus, dengan deretan album-album yang rata-rata bisa diterima cukup bagus di pasaran dan berhasil mencetak hits. Termasuk ketika mereka merilis album YANG PERTAMA, yang kali ini berkolaborasi dengan ATAUW sebagai music director. Lagu andalan YANG PERTAMA diciptakan oleh NUSYE M, sebuah lagu melankolis yang dibawakan mereka berdua dengan intepretasi yang khas. Sepanjang lagu mereka bernyanyi bersama dengan pecah suara 1 dan 2, tanpa ada part solo masing-masing layaknya duo pada umumnya. Boleh jadi memang begitulah gaya bernyanyi mereka, karena memang dari sekian banyak hits yang mereka hadirkan, hanya segelintir lagu yang dinyanyikan dengan pembagian part solo. Lagu YANG PERTAMA berhasil menjadi hits, menambah panjang eksistensi mereka sebagai duo yang solid sampai beberapa tahun kemudian ketika mereka memutuskan untuk berpisah dan menjalani karir solo masing-masing.
Track List:
1. YANG PERTAMA
Nusye M.
2. CINTA PERTAMA
Endar Pradesa
3. JANGAN CEMBURU
Johnny Putuhena
4. AKU DAN DIA
Sofyan UB
5. UNTUKMU NUSANTARA
Arche Rampengan
6. SEMOGA BUKAN MIMPI
Erns F. Mangalo
7. GELISAHKU
Ithinx
8. JANGAN BIARKAN CINTAKU
Agus S.
9. KAULAH JEJAKA
Ardian
10. RINDU DALAM MIMPI
Eric Van Houten
11. ANGIN MALAM
Chris Putuhena
12. BERSAMA REMBULAN
Kamal
YANG PERTAMA
Kau, kau yang pertama menyentuh hatiku
Kau, kau yang pertama membakar cintaku
Kau ceritakan tentang dunia
Kau ceritakan tentang surgawi
Kau berikan benih cintamu yang amat murni
Kau, kau yang pertama mencium keningku
Kau, kau yang pertama membelai rambutku
Kau bawa anganku terbang melayang
Kau bawa diriku ke langit tujuh
Kau ciptakan mimpi indah dalam hidupku
Tapi kini mengapa kau redupkan api cintaku
Tapi kini mengapa kau layukan bunga di hati
Panasnya yang setahun
Kini terhapus oleh hujan yang sehari
Bagai cintaku, oh cintaku yang kau bawa pergi
No comments:
Post a Comment