Sunday, February 27, 2022

Sonia Sonjaya - Sepayung Loroan


Judul Album : Sepayung Loroan 
Artis : Sonia Sonjaya 
Tahun Rilis : 1996 
Music Director : Herman Top 
Produser : Herman Top 
Produksi : Hemagita Records 
Distributor : Musica Studio's

Kesenian tradisi TARLING adalah jenis musik yang berkembang di wilayah pantura, sekitaran Cirebon dan Indramayu. Konon Tarling adalah akronim dari Gitar dan Suling, dua jenis instrumen yang mendominasi genre musik ini. Pada perkembangan selanjutnya, tarling kemudian lekat dengan genre musik dangdut sehingga muncul jenis musik dangdut tarling yang sangat populer di pantura sekitaran Cirebon, Indramayu, sampai melintas Brebes dan Tegal. Wajar, karena bahasa yang digunakan memang bahasa Cirebonan yang masih sama sebangun dengan bahasa Brebes dan Tegal. Dulu jenis musik ini memang sangat segmented, jarang lagu-lagunya bisa populer melewati daerah-daerah basis tarling tersebut. Album-album rekaman para penyanyinya juga dirilis oleh label lokal, sehingga kalau ada major label nasional yang melirik jenis musik ini tentu ada pengecualian. Seperti yang terjadi pada album SEPAYUNG LOROAN dari SONIA SONJAYA. Lagu ini awalnya dirilis di area pantura tahun 1995 dan meraih sukses besar. Lagunya banyak dinyanyikan di panggung-panggung dan diputar di radio-radio. Popularitas ini membuat HEMAGITA RECORDS yang notabene salah satu label besar saat itu tertarik untuk merilisnya secara nasional. Meskipun memang tidak secermerlang dangdut mainstream dari segi penjualan, tapi album ini cukup berbicara di tingkat nasional. Dari sinilah kemudian para penyanyi tarling lainnya mulai unjuk gigi di tingkat nasional seperti AAS ROLANI, NUNUNG ALVI atau CUCUN NOVIA. 

Track List:
(track 3 dan 5 dinyanyikan oleh Nani Arista)

1. SEPAYUNG LOROAN
Robandi A
2. MANIS MANIS JANJI
Herman Top
3. KEMBANG KILARAS
NN
4. SENGAJA DIUNDANG
Herman Top
5. SING AWIT JABANG
Rini Asmara
6. MANA MENE DEMEN
Pepen Effendi
7. CINTA DUDU TEBU
Asep Saptuna
8. SALAM CINTA
Dedy Janisa
9. SEPAYUNG LOROAN (KARAOKE)
Robandi A.
10. LIMANG TAHUN
Acing CP
Insrumental








SEPAYUNG LOROAN

Masih kebayang manis meseme
Kaya kebayang bae ning lewane
Yen turu keganggu, yen mangan kelingan
Kadang nangis gemuyu dewekan

Wingi masih sepayung loroan
Sekien cuma tinggal kenangan
Sing dadi bayangan awan kelawan bengi
Mung siji kakang pujaan hati

Kirim salam sing kadohan
Kanggo kakang sing tersayang
Najan adoh sing panggonan
Kaya nyanding ning iringan

Bagen adoh ning mata
Nanging perek ning ati
Sun janji bakal setia ngenteni

No comments:

Post a Comment