Tuesday, February 27, 2018

Yenny Eria - Cintaku 100%


Judul Album : Cintaku 100%
Artis : Yenny Eria
Tahun Produksi : 1993
Music Director : Nana MR & Andolin Sibuea
Produser : H. Dharmawan Susanto
Produksi : Naviri Records

Dari 4 personel GADIS MANJA group yang melejit lewat one hit wonder CINTA KARET, hanya YENNY ERIA dan CONNY NURLITA yang bertahan cukup lama di industri musik dangdut. Dan dari dua yang bertahan ini, boleh dibilang YENNY ERIA lah yang paling sukses saat bersolo karir. Setelah ditanggapi biasa saja di album pertamanya MATA KETEMU MATA, album keduanya CINTAKU TERBAGI DUA berhasil mencetak sukses besar. Dengan mempertahankan tampilan yang trendy ala anak muda seperti yang sudah dimulai saat masih di GADIS MANJA group, plus genre pop dangdut yang ceria dan meremaja, serta lagu yang catchy dan easy listening, Yenny sukses mencuri perhatian. Maka tidak heran semua itu coba diulang di album berikutnya CINTAKU 100%. Dengan judul lagu yang seolah menjadi jawaban dari CINTAKU TERBAGI DUA, Yenny juga masih didukung oleh RAMA AIPHAMA sebagai pencipta lagunya, serta ANDOLIN SIBUEA dan NANA MR sebagai penata musik. Materi lagu andalan terdengar cukup catchy serta intepretasi Yenny yang lempeng tanpa cengkok tapi malah terdengar pas dengan kebutuhan lagunya. Lagu inipun berhasil menjadi hits meskipun memang tidak seberhasil CINTAKU TERBAGI DUA yang merupakan puncak pencapaian Yenny. 

Track List:

1. CINTAKU 100%
Rama Aiphama
2. MASA IYA
Rama Aiphama
3. GARA GARA DIA
Black Irianto
4. GAWAT
Harry Uban
5. CINTAMU
Babing Ijuk
6. EMANG GUE PIKIRIN
Andolin Sibuea
7. DUKUN CINTA
Ovien P & Iful
8. MIMPI PACARAN
Ichsan Geak
9. KUNCINYA CINTA
Denny Hutabarat
10. CINTA CUBIT CUBIT
Denny Hutabarat & Taufik M.








CINTAKU 100%

Kau datang lagi ke rumah
Kau datang lagi
Kau goda terus diriku
Kau rayu lagi
Akhirnya hatipun luluh
Jatuh di pelukanmu
Pribadi yang sederhana
Sabar kau mendekati
Membuatku tak berdaya

Luar biasa, sungguh luar biasa
Tak habis pikir
Ku jadi tak habis pikir 
Sekarang malah terbalik
Aku yang datang ke rumahmu
Ada satu kelebihanmu
Sabar kau mendekatiku
Memang kau luar biasa

Lengket cintamu 
Aku juga lengket ah..
Melekat rindumu
Aku juga melekat
Ternyata kita sejalan
Ternyata kita seirama
Bagaikan gendang dan suling
Mengalunkan musik dangdut
Begitu indah cinta kita

Sekarang kita berjanji
Cintamu seratus persen
Dan cintaku seratus persen
Jangan lagi terbagi dua

Aduh aduh sepi hidupku
Bila kau tiada di sampingku
Aduh aduh cintamu menyala-nyala
Di setiap tidurku
Sedetikpun saja ku tak sanggup
Jauh dari pandang matamu
Berdua kita tetap berdua
Cinta kita memang sampai tua

No comments:

Post a Comment