Judul Album : Superbusa Hits Selection
Artis : Camelia Malik & Reynold
Panggabean
Tahun Produksi : 1988
Music Director : Reynold Panggabean
Produksi : Bravo Enterprise
Salahsatu cara promosi produk
di era 80an yang cukup berhasil adalah dengan memproduksi kaset khusus berisi
lagu-lagu hits dari penyanyi kondang, dan membagikannya kepada konsumen melalui
penukaran bekas kemasan atau pembelian produk dalam jumlah tertentu. Genre musik
dari rekaman kaset tentu disesuaikan dengan target market produk, seperti sabun
LUX yang memberikan hadiah kompilasi lagu-lagu pop barat, atau JOHNSONS BABY
OIL yang memberikan hadiah kompilasi lagu-lagu pop Indonesia. Produk sabun cuci
SUPERBUSA yang target marketnya menengah ke bawah sudah pasti memilih genre musik
yang merakyat yaitu dangdut. Yang ditampilkan adalah pasangan suami istri (saat
itu) yang cukup kuat di genre ini yaitu CAMELIA MALIK dan REYNOLD PANGGABEAN
bersama grup mereka TARANTULLA. Maka sederet hits pun tampil di album ini
seperti COLAK COLEK, GENGSI DONG, MURAH MERIAH dan lain lain, yang cukup
menampilkan kekhasan Tarantulla yang selalu menampilkan lagu dangdut dengan
sentuhan rock. Sebuah persembahan kaset yang mungkin saat itu sangat biasa,
tapi saat ini menjadi berharga karena boleh jadi album THE BEST mereka berdua
susah bisa dirilis lagi mengingat keduanya sudah bercerai.
Track List
1. MURAH MERIAH
Reynold Panggabean
2. DUSTA
Camelia Malik & Harris
3. COLAK COLEK
Reynold Panggabean
4. JELITA
Reynold Panggabean
5. RABA RABA
Reynold Panggabean
6. KECUP KECUP
Reynold Panggabean
7. BULAN PURNAMA
Reynold Panggabean & Poyo
8. GENGSI DOOOONG
Reynold Panggabean
9. KASAK KUSUK
Reynold Panggabean & Hanif Radin
10. CEPLAS CEPLOS
Reynold Panggabean
COLAK COLEK
Colak colek colak
colek
Hobi anak sekarang
Colak colek colak
colek
Usil bukan kepalang
Kalau ada maunya
Kalau ada maunya
Semua harus ada
Tak bisa ditunda
Memang aneh dunia
zaman sekarang
Banyak orang-orang
bilang
Tak ada uang tak
sayang
No comments:
Post a Comment