Tuesday, December 4, 2007

Armand Maulana - Kau Tetap Milikku


Judul Album : Kau Tetap Milikku
Artis : Armand Maulana
Tahun Rilis : 1993
Music Director : Raidy Noor
Produser : Raidy Noor
Produksi : Union Artis

Distributor : Metrotama Records

Orang mungkin beranggapan bahwa ARMAND MAULANA berkarir setelah menjadi vokalis GIGI. Tapi sebenarnya dia lebih dulu bersolo karir, tepatnya berawal ketika dia menjadi vokalis Band SMA 5 Bandung yang menjadi unggulan Kontes Band antar SLTA se Jawa tahun 1988. Namanya terangkat ketika tampil memukau dalam malam final FESTIVAL LAGU POPULER INDONESIA tahun 1991. Armand kemudian sempat bergabung dengan NEXT Band dan sempat memperkuat TRIO LIBELS menggantikan EDWIN MANANSANG yang saat itu kuliah di Amerika. Album KAU TETAP MILIKKU adalah album solo pertama yang sempat dirilis di awal karirnya, karena setelah proyek album ini dia lalu membentuk GIGI dan sukses bertahan sampai saat ini. Lagu KAU TETAP MILIKKU dipilih sebagai single pertama, tapi yang lebih dikenal orang adalah lagu JANGAN TANYAKAN LAGI. Hits lain dari album ini adalah JULIA.


Track List:

1. KAU TETAP MILIKKU
Doddy Lesmana
2. JANGAN TANYAKAN LAGI
Raidy Noor & Razy Noor
3. JULIARaidy Noor & Razy Noor
4. KU TAK PEDULI
Raidy Noor, Sam Bobo, Razy Noor
5. HARAPKU
Harry Minggus & Agus Trisetyo
6. JENUH
Raidy Noor & Harry Minggus
7. DAY BY DAY
Agil & Ririen
8. DIA
Harry Minggus
9. HILANGKAN NODA
Raidy Noor & Razy Noor
10. JANGAN TANYAKAN LAGI (EXTD. VERSION)
Raidy Noor & Razy Noor









JANGAN TANYAKAN LAGI

Semenjak aku jumpa dengan dirimu
Semua menjadi hilang kendali
Suara kamu bikin pusing kepala
Dunia seakan menggoda diri

Berapa kali kutanyakan padamu
Bila kita akan jumpa lagi
Selalu kamu menutup mata
Seakan malu

Aku tahu dirimu gelisah
Menghadapi semua ini
Namun aku ingin
Kau katakan segera

Janganlah kamu tanyakan lagi
Di hatiku hanya namamu
Janganlah kamu tanyakan lagi
Di mataku hanya kamu

5 comments:

  1. yaps
    thanks bangets!
    gW nyari2 ni album solo armand akhirnya ketemu juga.

    salam!
    ,dhE,

    ReplyDelete
  2. Yups.. thanks juga udah mampir ke indolawas...

    ReplyDelete
  3. klo mau donload di mana,, bos?

    ReplyDelete
  4. bos, ni lagu ada video clip nya gak?
    kalo ada, sayang banget yah, udah gak ada yang punya lagi.

    ReplyDelete
  5. Aransemen musik nya siapa ya,

    ReplyDelete